TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Anggota DPRD Kota Pontianak, Berdi, menyatakan akan memperjuangkan usulan perbaikan drainase di Kelurahan Sungai Jawi Dalam, Selasa 13 Januari 2026.
Menurutnya, persoalan drainase di wilayah tersebut memang perlu menjadi perhatian karena genangan air sempat masuk hingga ke kawasan kantor kelurahan.
“Drainase di Kelurahan Sungai Jawi Dalam ini juga menjadi salah satu perhatian kita, karena saya dapat kabar pada Desember dan awal Januari kemarin di sini sempat terjadi genangan sampai masuk ke kantor lurah juga air itu. Usulan ini sudah pasti akan kami perjuangkan untuk kesejahteraan bersama,” ujarnya saat Musrenbang 2026 di Aula Kantor Camat Pontianak Barat.
Ia mengatakan berbagai usulan yang disampaikan masyarakat dalam Musrenbang ini termasuk perbaikan drainase akan diteruskan ke dalam Pokok-Pokok Pikiran DPRD.
Baca juga: Hadiri Kenal Pamit Kapolresta, Edi Kamtono Harap Sinergi dan Kolaborasi Jaga Keamanan Pontianak
Ia mengungkapkan sebagai wakil rakyat, DPRD akan menyampaikan dan memperjuangkan berbagai usulan yang dinilai diperlukan masyarakat.
“Karena kita adalah perwakilan dari rakyat, maka akan kita sampaikan dan ikut perjuangkan usulan-usulan yang sekiranya memang diperlukan,” katanya. (*)
!!!Membaca Bagi Pikiran Seperti Olahraga Bagi Tubuh!!!