Tjhai Chui Mie Tampil Pamerkan UMKM, Kuliner dan Infastruktur Singkawang Melalui Podcast Eksklusif
January 14, 2026 02:22 AM

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SINGKAWANG - Wali Kota Singkawang, Tjhai Chui Mie, tampil memamerkan potensi Kota Singkawang dalam ajang podcast eksklusif yang bertajuk 'Pesona Singkawang di Jantung Jakarta', di Club Lounge Hotel Borobudur, pada Selasa 13 Januari 2026.

Dalam kesempatan ini, lewat kolaborasi strategis dengan Hotel Borobudur Jakarta, Kota Singkawang sukses mencuri perhatian di Jantung Ibu Kota.

"Kami ingin membawa jiwa Singkawang ke Jakarta," kata Tjhai Chui Mie.

Di Podcast ini, bukan hanya sekedar ngobrol biasa. Melainkan Wali Kota Tjhai Chui Mie, mempromosikan UMKM Singkawang. Bahkan ia memboyong langsung koki asli dari Singkawang demi menjaga keaslian rasa kuliner yang akan dipamerkan nanti.

"Benar, kami membawa juru masak daerah untuk menjaha keaslian rasa. Ada choipan, mie kering Singkawang hingga bubur paddas," ujarnya.

Tak hanya mempromosikan UMKM ataupun kuliner khas Kota Singkawang, ia juga memamerkan kemajuan infrastruktur Singkawang.

Salah satunya adalah kehadiran Bandara Kota Singkawang, yang disebutnya sebagai game changer bagi pariwisata.

"Bandara adalah game changer. Durasi perjalanan dari Jakarta atau kota lain terpangkas signifikan, sehingga orang tidak lagi ragu untuk berakhir pekan di Singkawang," ucapnya.

Dalam diskusi tersebut, ia juga menyebut soal status Singkawang sebagai Kota Tertoleran di Indonesia. 

Baca juga: Pemkot Singkawang Raih Predikat Kategori A Urutan ke-23 Kinerja Pelayanan Publik

Menurutnya, harmoni etnis Tionghoa, Dayak, dan Melayu (Tidayu) adalah magnet wisata yang tak dimiliki daerah lain. 

Apalagi, terkait pelaksanaan budaya Cap Go Meh di Kota Singkawang yang selalu jadi pusat dunia.

"Cap Go Meh Singkawang adalah yang terbesar di Asia Tenggara. Ini adalah motor utama ekonomi kreatif kami," imbuhnya.

Dalam kolaborasi ini, untuk warga Jabodetabek yang penasaran dengan kuliner dan budaya Singkawang dapat mampir ke Hotel Borobudur Jakarta mulai 19 Januari hingga 18 Februari 2026.

"Ini adalah panggung bagi UMKM Singkawang untuk 'naik kelas' ke pasar nasional," ujarnya. (*)

!!!Membaca Bagi Pikiran Seperti Olahraga Bagi Tubuh!!!

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.