Tangani Masalah Banjir di Banjarmasin, Dinas PUPR Normalisasi Sungai Pemurus Hingga Sungai Guring
January 16, 2026 08:52 AM

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN- Pemko Banjarmasin dalam hal ini Dinas PUPR menyampaikan sejumlah rencana strategis terkait penanganan masalah banjir di Banjarmasin dan penataan sungai.

Acara yang dikemas dalam forum Urun Rembuk yang digelar di Masjid Alfurqan Banjarmasin ini langsung dihadiri Kepala Dinas PUPR Kota Banjarmasin, Ir. Suri Sudarmadiyah, M.T, Kamis (15/1/2025)

Ir Suri mengungkap bahwa Banjarmasin telah memiliki master plan drainase yang menjadi acuan dalam pengelolaan sungai maupun anak sungai yang berfungsi sebagai saluran air.

Ia juga menyoroti pentingnya pembangunan 29 kolam retensi sesuai Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW), sebagai wadah penampungan sementara air di kawasan dataran banjir.

“Konsep besarnya adalah bagaimana kita bisa beradaptasi dengan kondisi lingkungan. Kita tidak boleh gagap saat banjir terjadi,” ujar Suri.

Baca juga: Waspada Banjir Rob Terjadi Pekan Depan, BPBD Banjarmasin Ingatkan Ini Sebelum Puncak Air Pasang

Baca juga: Halaman Ruko di Jalan Gatot Subroto Banjarmasin Diduga Tutupi Sungai, Berpotensi akan Dibongkar

Baca juga: Lowongan Kerja RSU Permata Husada Banjarbaru, Terbuka Untuk 2 Posisi Ini, Cek Syarat Kualifikasinya

Mengikuti arahan Wali Kota, Dinas PUPR juga akan melakukan normalisasi Sungai Pemurus hingga Sungai Guring dan Muara Kapuran pada tahun 2026. Program ini mencakup sudetan-sudetan sungai untuk memperlancar aliran air.

Selain itu, dikatakan pemerintah akan menyiapkan langkah penertiban terhadap bangunan yang berdiri di sempadan maupun badan sungai.

Suri menegaskan bahwa aturan sebenarnya mengharuskan jarak minimal 3 meter dari tanggul sungai, namun lemahnya pengawasan membuat banyak bangunan melanggar ketentuan tersebut.

Menurut data terbaru, Banjarmasin disebut memiliki 512 sungai dengan total panjang sekitar 420 kilometer. Normalisasi sungai-sungai tersebut menjadi prioritas utama pemerintah kota untuk mengurangi risiko banjir akibat luapan air hulu, pasang surut, maupun buangan lokal.

Suri berharap masyarakat dapat mendukung program ini melalui kolaborasi bersama pemerintah.

“Semoga rencana penataan sungai mendapat dukungan dari pian-pian semua, agar kita bisa bergandengan tangan berkolaborasi,” harap Kepala Dinas PUPR Kota Banjarmasin, Ir. Suri Sudarmadiyah, M.T.

(Banjarmasinpost.co.id/Saifurrahman)

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.