Gebrakan Sepak Bola Tanah Air, Orang Indonesia Pertama Kali Miliki Klub JLeague, Ini Sosoknya
January 16, 2026 01:44 PM

TRIBUNWOW.COM - FC Imabari, klub sepak bola profesional asal Prefektur Ehime, Jepang resmi menjalankan kerjasama dengan pengusaha asal Indonesia Wandi Wanandi.

Seremonial penandatanganan jersy dilakukan pada hari Kamis, (15/1/2026)di Ayana Midplaza Hotel, Jakarta Pusat.

Dengan penandatanganan jersey menandai secara resmi Wandi Wanandi sebagai orang Indonesia pertama yang menjadi investor FC Imabari, klub yang bermain di J2 League.

Wandi Wanandi sebelumnya juga merupakan pemilik klub sepak bola asal Inggris, Tranmere Rovers.

Baca juga: Demi Bombardir Persib Bandung, Ratchaburi FC Impor Sosok Bomber J-League, Statistiknya Mencengangkan

Dalam seremonial penandatanganan jersy ini, Wandi Wanandi menyampaikan harapannya untuk memajukan sepak bola di Indonesia.

"Minta support-nya, minta dukungannya untuk FC Imabari karena saya sebagai pemegang saham FC Imabari mulai hari ini dan harapan saya seperti yang lalu saya juga bicara mengenai Tranmere Rovers, ya harapan say amemajukan sepak bola di Indonesia.

Memajukan tidak hanya playernya saja, tidak hanya pemainnya saja, tapi juga coaching staffnya. Jadi semoga akan ada kolaborasi bukan mengenai pemain dan pelatih saja ya mungkin kita bisa diskusikan mengenai apparel misalnya, alat-alat olahraga yang dari Indonesia mungkin bisa di Jepang dipakai oleh FC Imabari,"ucap Wandi Wanandi

Dalam acara ini Masafumi Yano, CEO FC Imabari juga memberikan harapannya.

"FC Imabari sendiri menawarkan sebuah metode yang kami ciptakan di dunia sepa bola Jepang.

Semoga kami bisa pakai metode ini untuk membuat sepak bola Indonesia lebih berkembang dan dapat digunakan untuk teman-teman Indonesia sesuai dengan kemampuan yang dimiliki.

Semoga FC Imbari juga bisa berkontribusi ke dunia sepak bola Indonesia,"ujar Masafumi Yano, CEO FC Imabari

Baca juga: Bawa Tokyo Verdy Promosi ke J-League, Bek Timnas Indonesia Pratama Arhan Justru Beri Kode Perpisahan

Profi FC Imabari

FC Imabari adalah klub sepak bola Jepang yang berbasis di Imabari, Prefektur Ehime, Jepang.

Saat ini FC Imbara bermain di Liga profesional tingkat dua Jepang atau J2 League.

Klub ini didirikan pada tahun 1976. 

Pada tahun 2014, mayoritas saham FC Imbara dibeli oleh mantan pelatih tim nasional Jepang Takeshi Okada. 

Pada Februari 2016 mereka memenangkan seri promosi regional dan dipromosikan ke Liga sepak bola Jepang.

Selama musim debut mereka di JFL, mereka membuka stadion baru mereka dan memperoleh lisensi J3 League mulai musim 2018.

Pada tahun 2019 setelah finish di posisi ketiga di JFC, FC Imabari dipromosikan ke  Liga profesional Jepang.

FC Imabari memperoleh lisensi J2 pada tahun 2021 dan pada 10 November 2024 memastikan promosi ke liga J2.

(TribunWow.com/Peserta Magang dari Universitas Sebelas Maret/Rizki Pangestu)

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.