Jakarta (ANTARA) - Ahli Gizi Karishmma Chawla merekomendasikan beberapa pilihan jenis beras yang memiliki kadar indeks glikemik yang rendah daripada beras putih pada umumnya.
Dikutip dari Hindustan Times, Jumat, pilihan beras ini juga mampu memberikan rasa dan nutrisi tanpa kekhawatiran adanya lonjakan gula darah.
Adapun glikemiks indeks (GI) merupakan klasifikasi berdasarkan seberapa cepat karbohidrat mampu meningkatkan kadar gula darah setelah makan. Makanan dengan nilai GI tinggi bisa diserap dengan cepat dan menyebabkan peningkatan gula darah yang cepat, sebaliknya makanan dengan GI rendah dicerna lebih lambat sehingga peningkatan kadar gula terjadi lebih bertahap.
Nasi merah
Dengan kadar GI 45-52, nasi ini mampu mengelola kadar gula darah, kaya akan serat, protein dan antioksidan sehingga mampu mengurangi peradangan dan meningkatkan sensitivitas insulin sehingga kadar gula darah menjadi stabil.
Beras liar
Ini merupakan sejenis biji rumput dengan kadar GI 35-40 yang membantu mengontrol gula darah, membuat merasa kenyang.
Beras hitam
Dengan kadar GI 35-45, beras ini kaya akan serat dan dan antioksidan yang mengurangi stres oksidatif terutama bagi penderita diabetes.
Beras basmati
Beras ini memiliki GI sedang dan cocok bagi penderita diabetes.







