Persib Bandung Minat Gaet? Bobotoh Geruduk Eks Real Madrid, Media Negara Tetangga Beri Sorotan
January 20, 2026 12:52 AM

TRIBUNJATIMTIMUR.COM - Suporter Persib Bandung, Bobotoh, menggeruduk eks Real Madrid, media tetangga turut memberi sorotan. Pangeran Biru berniat gaet?

Belum lama ini, eks Real Madrid, Sergio Ramos santer dikaitkan dengan Persib Bandung.

Hal ini tak lepas dari Bobotoh menggeruduk Sergio Ramos di kolom komentar unggahan Instagram sang pemain, @sergioramos.

Aksi suporter Pangeran Biru menggeruduk bek veteran Spanyol itu disinyalir bukan tanpa alasan.

Baca juga: Kepastian Eks PSG dan Timnas Prancis Gabung Persib Bandung, 4 Faktor Jadi Penguat

Baca juga: Potensi Eks PSG dan AS Monaco Merapat ke Persib Bandung, 1 Pemain Kans Jadi Agen Dadakan

Belakangan ini, Persib Bandung santer dikabarkan bakal ditinggal satu bek andalannya, Federico Barba.

Kabar tersebut diperkuat dengan pernyataan tegas dari Federico Barba.

Ya, Federico Barba belum lama ini mengumbar niatan hengkang dari Persib Bandung.

Hal tersebut dapat diketahui melalui kolom komentar di unggahan Instagram bek Italia itu, @fedebarba19 pada 23 September 2025 lalu.

Dalam unggahan tersebut, terdapat salah satu warganet yang mengucapkan terima kasih kepada Federico Barba.

"Terima kasih, @fedebarba19, atas dedikasinya. 

Kami menghormati semua keputusan Anda. Mari berharap mereka adalah pilihan terbaik. 

Mohon maafkan kelakuan kami yg tidak pantas," tulis warganet pada 5 Januari 2026.

Komentar dari warganet itu mendapat balasan dari Federico Barba.

Dalam balasannya, bek Persib Bandung itu mengucapkan terima kasih atas kalimat dukungan yang diberikan, serta mengungkapkan bahwa dirinya harus kembali ke Eropa karena masalah keluarga.

"@cola.cocamus terima kasih atas pesan ini. Saya mohon maaf kepada kalian semua tetapi masalah keluarga yang serius membutuhkan saya segera kembali ke Eropa," balas Federico Barba.

Sementara itu, media negara tetangga, Malaysia, yakni Makan Bola, turut memberikan sorotan terkait dikaitkannya Sergio Ramos dengan Persib Bandung, khususnya aksi Bobotoh menggeruduk eks Real Madrid itu.

"Setelah itu, banyak penggemar Persib atau Bobotoh membanjiri setiap kolom komentar mantan bek tengah Real Madrid tersebut dan memintanya untuk bergabung dengan klub mereka," tulis Makan Bola.

Apabila melihat dari situasi Sergio Ramos saat ini, potensi Persib Bandung mendatangkan eks Real Madrid itu terbuka.

Seperti yang diketahui, Sergio Ramos saat ini berstatus tanpa klub alias menganggur.

Sehingga Persib Bandung bisa saja mencoba menggaet eks Real Madrid itu tanpa harus mengeluarkan biaya transfer.

Namun, terdapat sejumlah kendala yang berpotensi dihadapi Persib Bandung, apabila ingin mendatangkan Sergio Ramos, salah satunya soal gaji.

Hal itu dilihat dari rekam jejak karier dan kiprah yang dimiliki Sergio Ramos.

Tak hanya itu, Persib Bandung juga kans menghadapi persaingan dari tim lain.

Belum lama ini, Manchester United kabarnya juga menginginkan Sergio Ramos di putaran kedua musim 2025/2026.

Menarik dinantikan, apakah Persib Bandung tertarik mendatangkan Sergio Ramos atau tidak.

(TribunJatimTimur.com)

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.