SURYA.CO.ID, LAMONGAN – Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Lamongan bakal segera menyalurkan bantuan bagi warga terdampak banjir yang melanda sejumlah wilayah di Kabupaten Lamongan.
Langkah ini, menurut Ketua Kwarcab Pramuka Lamongan, Moh. Nalikan sebagai bentuk kepedulian dan pengabdian Pramuka terhadap masyarakat yang tengah menghadapi musibah.
Pihaknya saat ini tengah melakukan koordinasi internal untuk melakukan gerakan membantu atau menggalang dari dari anggota untuk korban banjir di lima kecamatan akibat luapan Bengawan Jero.
"Kami akan mengulang sukses mengggalang sumbangan dari anggota atas nama Kwarcab Lamongan untuk korban bencana alam," kata Nalikan, kepada SURYA, Selasa (20/1/2026).
Dikatakan, sebelumnya Kwarcab Pramuka Lamongan berhasil mengumpulkan bantuan sebanyak Rp 500 juta dari anggota dan telah disumbangkan ke korban bencana alam Sumatera dan Aceh.
"Jadi kemarin itu, spontanitas Kwarcab Gerakan Pramuka Lamongan mampu membantu saudara-saudara kita para korban bencana di Aceh dan Sumatera," katanya.
Baca juga: Cuaca Ekstrem dan Gelombang Tinggi, Nelayan Lamongan Pilih Sandarkan Perahu
Sumbangan dari anggota Kwarcab Gerapakan Pramuka Lamongan itu diulang kembali untuk membantu korban banjir di daerah sendiri, Lamongan.
"Dan Insya Allah bisa," tandasnya.
Untuk waktunya, Nalikan mengatakan sesegera mungkin. Dan jika uang bantuan sudah terkumpul akan segera didistribusikan ke para korban.
Soal kebutuhan korban banjir di lokasi terdampak tidak perlu lagi dilakukan pendataan. Karena semua sudah diketahui apa saja yang mestinya dibutuhkan korban banjir.
Fokus bantuan akan diwujudkan dalam bentuk sembako. Karena itu yang paling dibutuhkan. Masyarakat saat ini dihadapkan dengan naiknya harga kebutuhan pokok.
Pihaknya sekaligus menyiapkan personel serta rencana logistik yang akan disalurkan dalam waktu dekat.
“Pramuka hadir untuk membantu masyarakat. Kami akan segera menyalurkan bantuan sesuai kebutuhan di lapangan, baik berupa logistik, dapur umum, maupun bantuan tenaga,” ujarnya.
Selain penyaluran bantuan, Kwarcab Pramuka Lamongan juga akan menerjunkan anggota Pramuka Peduli untuk membantu proses evakuasi, distribusi bantuan, hingga pendampingan warga di posko pengungsian.
Koordinasi terus dilakukan dengan pemerintah daerah, BPBD, serta relawan lainnya agar penanganan banjir berjalan efektif dan tepat sasaran.
Kwarcab Pramuka Lamongan juga mengajak seluruh anggota Pramuka di tingkat kecamatan hingga gugus depan untuk turut berpartisipasi dalam aksi kemanusiaan tersebut.
Diharapkan, bantuan yang disalurkan dapat meringankan beban warga terdampak banjir serta mempercepat proses pemulihan pascabanjir di Kabupaten Lamongan.
Nalikan mengaku telah menyiapkan langkah cepat dengan mengerahkan unsur Pramuka Peduli untuk membantu penanganan di lapangan.
Kwarcab Pramuka Lamongan berharap kehadiran Pramuka dapat meringankan beban warga terdampak banjir serta membantu percepatan pemulihan kondisi pasca banjir nanti di Lamongan.