Seorang suami gelap mata menghabisi nyawa istrinya Minggu (18/1/2026) sekira pukul 21.00 WIB.
Peristiwa suami bunuh istri itu terjadi di Perumahan Ambar Residence 1, Desa Nagrak, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor.
Pelaku yang diketahui bernama Nawawi begitu keji menyayatkan pisau ke leher istrinya yang bernama Enung.
Insiden inipun menggegerkan warga setempat hingga pihak kepolisian turun tangan.
Kejadian itu bermula saat adanya seseorang mendatangi rumah anak korban yang menjadi tempat kejadian perkara (TKP).
Kedatangan orang tersebut bertujuan untuk menanyakan sepeda motor yang dipinjam oleh pelaku.
Kemudian hal itu sempat dimusyawarahkan, lalu korban dan pelaku masuk ke dalam kamar dan tak setelah beberapa saat korban keluar sambil menggerutu.
"Ngedumel sambil bilang 'ah ga tau marah-marah aja'. Di situ pelaku minta tolong ambilkan celana ke korban lalu korban ke kamar mencari celana, lalu setelah itu pelaku mengeksekusi korban," ujar Kasatreskrim Polres Bogor, AKP Anggi Eko Prasetyo, Selasa (20/1/2026).
Akibat kejadian itu, korban mengalami luka serius pada bagian leher sebelah kanan hingga bersimbah darah.
Saat ini pelaku pun telah diamankan oleh pihak kepolisian beserta barang bukti berupa sebilah pisau.
Sementara itu, motif di balik pembunuhan sadis ini lantaran pelaku marah terhadap sang istri karena merasa dibohongi.
(*)
# Suami # Bunuh # Istri # Suami Bunuh Istri # Sukaraja # Bogor # Korban #