Kota Bandung (ANTARA) - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bandung mengirimkan bantuan logistik dan personel ke lokasi bencana longsor di Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, untuk membantu proses penanganan darurat serta evakuasi korban.
“Kami pastikan bantuan tersebut telah dikirim yang meliputi 500 karung, 40 dus air mineral, 20 cangkul, 10 sekop, 75 selimut, serta 19 paket sembako,” kata Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Bandung Robby Darwan di Bandung, Jawa Barat, Sabtu.
Robby mengungkapkan pihaknya juga membawa sarung tangan, kantong jenazah, serta perlengkapan kebutuhan higienis meski dalam jumlah terbatas.
Ia menambahkan, BPBD Kota Bandung siap menambah dukungan personel apabila dibutuhkan di lapangan, termasuk dengan menginap di lokasi terdampak.
“Kami melihat situasi di sana. Kalau memang harus membantu dengan menginap, kami siap bertenda dan menginap di lokasi,” ujarnya.
Selain itu, ia menyebut kemungkinan adanya relawan dari Kota Bandung yang turut bergabung, meski jumlahnya masih dalam proses pendataan.
“Sementara ini kami bawa 10 personel, nanti mungkin akan ada relawan dari Kota Bandung juga, tapi itu belum terinventarisir,” katanya.
BPBD Kota Bandung memastikan akan terus memantau perkembangan di lapangan dan berkoordinasi dengan instansi terkait guna mempercepat penanganan darurat bagi para korban terdampak longsor di wilayah tersebut.
Adapun berdasarkan data sementara hingga pukul 21.00 WIB, longsor tersebut mengakibatkan 10 orang meninggal dunia, 23 orang ditemukan selamat, dan sekitar 83 warga masih dalam pencarian.
Total warga terdampak tercatat antara 114 hingga 123 orang, dengan 37 kepala keluarga serta sekitar 20 rumah tertimbun material longsor.







