Rian D'Masiv Bantah Lakukan Child Grooming: Sudah Diproses Hukum
January 28, 2026 05:38 PM

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Vokalis grup band D’Masiv, Rian Ekky Pradipta, membantah tudingan dugaan perilaku child grooming yang belakangan kembali ramai diperbincangkan di media sosial.

Baca juga: DMasiv, Last Child dan Vierratale Bakal Manggung di Ancol Ramaikan Libur Lebaran

Isu tersebut sebelumnya viral dan kembali dibahas warganet di platform X.

Menanggapi hal itu, Rian menegaskan bahwa tudingan tersebut tidak benar.

“Yang pasti itu tidak benar,” kata Rian saat ditemui di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, Rabu (28/1/2026).

Rian menjelaskan, isu tersebut sebenarnya sudah muncul sejak beberapa tahun lalu. Namun, kembali diangkat oleh warganet karena belakangan viral di media sosial.

Ia juga menyebut bahwa persoalan tersebut telah melalui proses hukum.

“Sebenarnya kalau soal itu, itu sudah pernah diproses secara hukum juga. Jadi langsung ke pengacara saja,” ujar Rian.

Pelantun lagu Cinta Ini Membunuhku itu kembali menegaskan bahwa dirinya memilih menyerahkan penjelasan lebih lanjut kepada kuasa hukum.

“Maksudnya, itu kan sudah diproses secara hukum juga. Jadi kalau mau tahu detailnya, silakan langsung ke kuasa hukum saja,” imbuhnya.

Rian juga menyebut bahwa isu tersebut merupakan kasus lama yang kembali diangkat.

“Yang pasti itu tidak benar. Itu isu lama, yang tahun 2021 itu,” tuturnya.

Sebelumnya, tudingan tersebut berawal dari unggahan seorang pengguna Threads dengan nama akun @uhhhh.melia.

Baca juga: Kisah Sedih Rian: Kedai Sate Taichan Miliknya Dibakar Massa, Pegawai Kabur Tidak Tahu Kemana

Dalam unggahannya, pemilik akun tersebut mengaku sebagai korban dan menyebut pernah mengalami perlakuan tidak pantas yang diduga dilakukan oleh Rian D’Masiv.

Ia mengaitkan keberaniannya berbicara dengan meningkatnya kesadaran publik terhadap isu child grooming setelah munculnya buku Broken Strings karya Aurelie Moeremans.

“Banyak orang yang aware dengan child grooming karena buku Broken Strings-nya Aurelie. Tapi pasti nggak banyak yang aware kalau Rian D’Masiv juga child grooming,” tulis akun tersebut.

 

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.