Jalan Daan Mogot Tergenang Banjir, Petugas Pompa: Pantang Pulang Sebelum Surut!
January 29, 2026 09:11 PM

Ruas Jalan Daan Mogot, Jakarta Barat kembali terendam banjir setelah hujan deras mengguyur wilayah Ibu Kota Jakarta sejak Rabu (28/1/2026) hingga Kamis (29/1/2026) siang. 

Hingga menjelang sore, genangan air terpantau masih bertahan dan menghambat laju kendaraan yang melintas di jalur utama penghubung Jakarta-Tangerang tersebut.

Dampak hujan deras yang mengguyur Jakarta dan sekitarnya sejak Rabu (28/1/2026), Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat 17 RT di wilayah Jakarta Timur dan Jakarta Barat terdampak genangan banjir.

Kapusdatin BPBD DKI Jakarta Mohamad Yohan mengatakan, genangan terjadi akibat curah hujan tinggi yang disertai luapan Kali Ciliwung dan Kali Pesanggrahan, seiring dengan naiknya status sejumlah pos pantau dan pintu air ke level Waspada atau Siaga 3.

Yohan merinci, genangan paling banyak terjadi di Jakarta Timur dengan total 14 RT terdampak.

Wilayah tersebut meliputi Kelurahan Bidara Cina sebanyak 4 RT, Kelurahan Kampung Melayu 4 RT, Kelurahan Cawang 5 RT, serta Kelurahan Cililitan 1 RT.

Ketinggian air di Jakarta Timur berkisar antara 110 hingga 150 sentimeter, dipicu luapan Kali Ciliwung.

Sementara itu, genangan di Jakarta Barat tercatat terjadi di Kelurahan Kedoya Selatan dengan total 3 RT terdampak. Ketinggian air di wilayah tersebut mencapai sekitar 30 sentimeter, akibat luapan Kali Pesanggrahan.

Adapun wilayah yang sebelumnya tergenang kini dilaporkan telah surut, yakni Kelurahan Rawajati sebanyak 1 RT dan Kelurahan Pejaten Timur sebanyak 3 RT di Jakarta Selatan.

Selain permukiman warga, BPBD DKI Jakarta juga mencatat terdapat dua ruas jalan yang masih tergenang.

Pertama, Jalan Raden Inten II di Kelurahan Duren Sawit, Jakarta Timur, dengan ketinggian air sekitar 25 sentimeter. Kedua, Jalan Ciledug Raya di Kelurahan Cipulir, Kecamatan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, dengan ketinggian air sekitar 10 sentimeter.

Yohan menambahkan, BPBD DKI Jakarta telah mengerahkan personel untuk memonitor kondisi genangan dan berkoordinasi dengan Dinas Sumber Daya Air, Dinas Bina Marga, serta Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan.

Saksikan LIVE UPDATE selengkapnya hanya di YouTube Tribunnews!

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.