Tim Gabungan Razia Rutan Barabai, Begini Hasilnya
Kamardi Fatih November 09, 2024 12:31 AM

BANJARMASINPOST.CO.ID, BARABAI - Tingkatkan keamanan dan ketertiban serta memastikan tidak adanya penyalahgunaan narkotika, Rutan Barabai mengadakan, razia gabungan dan tes urine bagi warga binaan maupun petugas rutan, Jumat (8/11/2024).

Razia dan test urine ini dipimpin langsung Karutan Barabai, I Komang Suparta dan melibatkan seluruh Pejabat Struktural, pegawai serta unsur aparat penegak hukum yakni TNI-Polri. 

Usai Razia, Komang mengatakan, razia ini dilaksanakan dengan tujuan untuk menindaklanjuti instruksi dari Kementerian Hukum dan HAM dalam menciptakan lingkungan rutan yang bebas dari narkoba serta berbagai bentuk pelanggaran lainnya.

"Keterlibatan APH dalam razia kali ini merupakan bentuk kolaborasi dan sinergitas yang kuat antar instansi dalam menjaga keamanan dan ketertiban, baik di dalam rutan maupun di lingkungan sekitar Rutan," ujarnya. 

Komang mengatakan, pelaksanaan Razia Gabungan dilakukan dengan menyisir seluruh kamar. Setelah itu langsung dilakukan Tes Urine dengan mencakup pemeriksaan menyeluruh.
Begitu juga dengan mencakup pemeriksaan menyeluruh di berbagai blok hunian Rutan Barabai HST.

"Jadi, petugas gabungan dari Rutan, TNI dan Polri dikerahkan untuk memeriksa kamar-kamar warga binaan secara detail, termasuk barang-barang pribadi dan area komunal untuk memastikan tidak ada barang terlarang yang disembunyikan," ujarnya.

Ia mengatakan, untuk hasil razia, petugas menemukan beberapa barang yang diduga dapat menjadi potensi gangguan keamanan, seperti alat tajam buatan dan beberapa barang yang tidak seharusnya berada di dalam rutan.

"Setelah razia selesai, para petugas melanjutkan dengan pemeriksaan urine terhadap warga binaan secara acak dan juga beberapa Petugas yang ikut hadir dalam kegiatan Razia," ujarnya. 
Ia pun menyampaikan terima kasih kepada TNI dan Polri yang sudah membantu dalam kegiatan ini.

"Sinergitas ini sangat penting, terutama dalam menjaga keamanan dan ketertiban di dalam rutan," katanya. (Banjarmasinpost.co.id/Stanislaus sene) 

© Copyright @2024 LIDEA. All Rights Reserved.