BANJARMASINPOST.CO.ID, AMUNTAI - Memasuki puncak musim penghujan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) terus melakukan pengecekan debit air Sungai Balangan dan Tabalong yang melintas di wilayah Kabupaten HSU.
Sayangnya Early Warning System (EWS) yang ada di Kecamatan Banjang masih belum bisa berfungsi semestinya sehingga perlu pengecekan langsung.
Kepala BPBD HSU Syamrani mengatakan kamera yang ada pada EWS awalnya tidak mengarah ke sungai langsung namun sudah diperbaiki namun tampaknya kembali tidak berfungsi sehingga dari BPBD Kalimantan Selatan tidak bisa melihat posisi terakhir ketinggian debit sungai.
“Kami sudah melaporkan kerusakan ini agar bisa segera diperbaiki, agar pengecekan debit air bisa lebih ontime,” ujarnya, Sabtu (21/12/2024)
Dirinya berharap perbaikan segera dilakukan agar pemantauan debit air bisa lebih mudah. Untuk EWS yang memantau debit air sungai Tabalong masih berfungsi dengan normal.
Dua sungai besar yaitu sungai Balangan dan Sungai Tabalong akan bersatu menuju Sungai nagara, dimana dari EWS bisa terlihat ketika kedua debit air sungai yaitu sungai Tabalong dan Balangan sama sama naik maka di sungai Nagara dapat dipastikan akan mengalami kenaikan pula.
Jika hanya salah satu sungai yang naik dan tidak bersamaan maka di sungai Nagara debit airnya pun tidak terlalu tinggi.
Banjarmasinpost.co.id/Reni Kurniawati