3 Kriteria Tipe Cewek yang Disukai Oleh Cowok Berzodiak Leo, Kamu?
Dok Grid December 23, 2024 03:34 PM

CewekBanget.ID - Sudah memasuki musimnya zodiak Leo nih, girls!

Hayo, siapa yang sedang naksir cowok Leo dan penasaran dengan tipe cewek idamannya?

Fyi, cowok Leo yang dikenal percaya diri dan sangat berorientasi pada dirinya sendiri punya sejumlah kriteria yang harus dipenuhi kalau kita mau jadi tipe cewek favoritnya.

Tipe Cewek Idaman Cowok Berzodiak Leo

Catat 3 poin utama tipe cewek idaman cowok Leo berikut ini, simak:

Elegan dan Powerful

Cowok Leo suka banget sama sosok cewek yang percaya diri dan memiliki pembawaan yang powerful.

Jadi stop kepribadian kita yang pemalu dan ragu-ragu, deh!

Bagi cowok Leo, cewek yang elegan, tegas, dan berani membicarakan tujuan hidup adalah partner yang tepat baginya.

Ini juga berlaku kalau kita memiliki pendapat yang berbeda dengan doi.

Cowok dengan zodiak berlambang singa ini senang berdiskusi dan akan mengapresiasi pendirian kita, meski berbeda dengannya.

Berjiwa Petualang dan Independen

Kalau kita termasuk tipe cewek manja atau selalu menuruti orang lain, say goodbye duluan saja deh, dengan cowok Leo.

Pasalnya, cowok dengan zodiak ini lebih suka cewek yang senang mengeksplorasi hal baru, independen, dan bisa menikmati waktu sendiri tanpa harus selalu ditemani.

Ia juga bakal membutuhkan pasangan yang suportif, meski enggak harus selalu mengikutinya ke mana-mana.

Nah, di sisi lain, cowok Leo biasanya sulit menerima kritik, jadi ada gunanya kita menjadi independen agar enggak terbebani saat kita terlibat cekcok dengan doi.

Berkarisma

Cewek classy dengan karismanya sendiri adalah tipe cewek idaman cowok Leo yang percaya diri.

Enggak cuma berkelas, ketika melihat cewek yang pandai bergaul dengan berbagai macam orang, cowok Leo juga akan lebih tertarik, lho.

Kalau sudah cocok, cowok Leo bakal sangat setia dan selalu memanjakan kita, apa lagi ketika kita memberikannya perhatian dan mampu menenangkannya di kala sulit.

© Copyright @2024 LIDEA. All Rights Reserved.