Laporan Wartawan Tribunnews.com, Aisyah Nursyamsi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Penggunaan True Wireless Stereo (TWS) atau earphone bluetooth belakangan sangat banyak diminati oleh masyarakat.
Namun, di tengah banyak penggemar, muncul kekhawatiran jika penggunaan earphone bluetooth dapat mengganggu kesehatan karena radiasi yang dipancarkan.
Lantas benarkah penggunaan earphone bluetooth bisa membahayakan kesehatan?
Terkait hal ini, Dokter Spesialis Telinga, Hidung, Tenggorok, Bedah Kepala dan Leher, dr Abdillah Hasbi A, Sp THTBKL beri penjelasan.
Menurutnya, paparan earphone bluetooth masih terbilang aman dan tidak membahayakan.
"Jadi sebetulnya paparan radiasi bluetooth itu berbeda dengan wifi. Jadi radiasi dari bluetooth memang selalu dibawa batas aman. Tidak pernah lebih dari batas yang disarankan oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO)," ungkapnya pada talkshow kesehatan virtual Kementerian Kesehatan, Minggu (29/12/2024).
Jadi, penggunaan earphone bluetooth dapat dikatakan lebih aman.
Di sisi lain, saat ini tidak ada bukti ilmiah yang menunjukkan bahwa ada pengaruh radiasi bluetooth terhadap otak atau kesehatan.
Namun, ada hal lain yang perlu diwaspadai. Selain gelombang bluetooth, tentu ada baterai pada perangkat ini.
Baterai, diketahui akan menghasilkan panas. Panas yang muncul dari baterai ditakutkan dapat mengganggu kesehatan.
"Nah tipsnya adalah kalau kita menggunakan dalam jangka waktu cukup lama sebetulnya gunakanlah earphone kabel atau headphone kabel," sarannya.
Selain itu, manfaat lain menggunakan earphone kabel adalah tidak ada gelombang radiasi ke telinga, tentunya.