TRIBUNNEWS.COM - Prediksi skor Valencia vs Real Madrid dalam laga tunda pekan ke-12 Liga Spanyol 2024/2025, Los Blancos -julukan Real Madrid- berpeluang nangkring di puncak klasemen jika berhasil menang.
Valencia akan menjamu Real Madrid di Stadion Mestalla pada Sabtu (4/1/2025) pukul 03.00 WIB.
Keseruan duel tersebut dapat ditonton langsung melalui siaran beIN Sports atau live streaming via Vision+.
Pertandingan ini sebelumnya ditunda karena cuaca yang buruk di daerah Valencia.
Real Madrid berada di posisi kedua dalam tabel klasemen Liga Spanyol dengan mengoleksi 40 poin dalam 18 pertandingan (12 menang, 2 imbang, 5 kalah).
El Real hanya berselisih satu angka dari sang pemuncak klasemen, Atletico Madrid.
Jika Real Madrid berhasil mengatasi Valencia, El Real dipastikan akan berada di puncak klasemen sementara.
Meski demikian, Atletico Madrid juga masih memiliki satu laga tunda.
Namun belum diketahui pasti kapan laga tunda Atletico Madrid itu akan dimainkan.
Peluang Real Madrid untuk meraih kemenangan tentu sangat terbuka lebar.
Terlebih Valencia tampil cukup buruk pada musim ini.
Valencia berada di posisi ke-19 dengan mengoleksi 12 poin dari 17 laga.
Los Che hanya meraih tujuh poin dari 11 pertandingan pertama mereka di La Liga musim ini, menjadi perolehan terendah mereka pada tahap kompetisi ini sejak musim 1957/1958.
Meski begitu Real Madrid tak boleh terlena. Pasalnya, Los Blancos belum pernah menang saat menyambangi markas Valencia dalam dua laga terakhirnya di Liga Spanyol, 1 kalah dan 1 imbang.
Tak hanya itu, Valencia kini memiliki pelatih baru Carlos Corberan yang akan memulai debutnya pada laga ini.
Real Madrid berpotensi mengakhiri hasil minor tersebut di Mestalla Stadium.
Pasalnya, sang bomber andalan yakni Kylian Mbappe telah kembali ke top performanya.
Di awal musim, performa Mbappe sempat naik turun.
Namun pada laga melawan Sevilla pekan lalu, performa Mbappe mulai menemukan titik balik.
Dengan gol yang dicetaknya melawan Sevilla, ia kini telah mencetak 14 gol dalam 24 pertandingan bersama Real Madrid.
Bahkan menurut data OptaJose, Mbappe kembali ke top performanya seperti saat berseragam Paris Saint-Germain (PSG).
"Mbappe telah mencetak gol dan membantu dalam pertandingan berturut-turut untuk pertama kalinya bersama Real Madrid di semua kompetisi (2 gol, 2 assist), penampilan terbaiknya sejak satu dari tiga penampilan berturut-turut dengan PSG pada Januari 2024," tulis keterangan OptaJose.
Menjelang laga, Real Madrid mengumkan kabar baik.
Di mana beberapa pemain yang cedera mulai berangsur membaik.
Seperti David Alaba yang telah menyelesaikan sebagian sesi dengan tim. Sementara itu, Carvajal dan Militao melanjutkan program pemulihan mereka.
Selengkapnya, berikut bursa prediksi skor yang dilengkapi dengan susunan pemain hingga head to head Valencia vs Real Madrid.
Sportskeeda: Valencia 1-4 Real Madrid
Khelnow: Valencia 0-3 Real Madrid
Sportskeeda: Valencia 1-2 Real Madrid
Pepelu diskors untuk Valencia. Fran Pérez, José Gayà, Giorgi Mamardashvili, Mouctar Diakhaby, Rafa Mir, dan Thierry Correia akan absen dalam pertandingan ini karena cedera.
Di sisi lain, Real Madrid akan kehilangan Daniel Carvajal dan Éder Militao karena cedera.
David Alaba masih diragukan tampil meski telah melakoni sesi latihan bersama.
Dimitrievski; Folquier, Mosquera, Gasiorowski, Rioja; Barrenechea, Guerra; Canos, Almeeida, Lopez; Duro.
Courtois; Vazquez, Tchouameni, Rudiger, Camavinga; Ceballos, Valverde; Rodrygo, Bellingham, Junior; Mbappe.
Head to Head Valencia vs Real Madrid
5 Pertemuan Terakhir Kedua Tim
5 Laga Terakhir Valencia
5 Laga Terakhir Real Madrid
(Ali)