Patrick Kluivert Sudah Pantau Pemain di Liga 1, Apa Hasilnya?
GH News February 09, 2025 07:04 AM

Patrick Kluivert sudah mulai bekerja sebagai pelatih Timnas Indonesia, salah satunya memantau pemain di Liga 1. Apa hasilnya?

Kluivert terlihat menyaksikan beberapa pertandingan Liga 1 2024/25 sejak pekan lalu. Legenda Timnas Belanda itu menghadiri duel Persija Jakarta Vs PSBS Biak, PSIS Semarang Vs Dewa United, Persita Tangerang Vs Persik Kediri, dan terkini Dewa United Vs Persija.

Menyaksikan laga-laga itu, Kluivert juga didampingi para asistennya. Dari Alex Pastoor, Denny Landzaat, dan yang terbaru Gerarld Vanenburg ikut datang ke stadion.

Laga-laga tersebut memang diperkuat beberapa pemain berlabel Timnas Indonesia. Lantas apa hasilnya?

"Saya belum bertanya soal itu, karena saya kemarin malam bicara persiapan ke Australia saja, karena memang banyak pemain kita di luar negeri," kata Ketum PSSI Erick Thohir kepada wartawan di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Sabtu (8/2/2025).

Menurut Erick, PSSI kini lebih fokus membahas pemain-pemain abroad atau yang berkarier di luar negeri. Banyak pemain Timnas Indonesia yang bermain di Eropa, bahkan Amerika Serikat.

Hal ini dibahas untuk merencanakan rencana berkumpul dan latihan Timnas Indonesia. Garuda akan dijadwalkan melawan Australia pada lanjutan Babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, 20 Maret 2025.

"Di Eropa itu baru selesai tanggal 16 (Maret), dari Amerika juga ada Maarten (Paes) yang perjalanan jauh. Yang dari Eropa juga perjalanan 12 sampai 16 jam," ungkap Erick Thohir.

"Jadi kalau mereka berangkat tanggal 16 atau 17 (Maret), baru sampai Australia tanggal 18. Tanggal 19 berlatih, tanggal 20 main, itu yang memang diskusi yang kami perdalam," ucapnya.

Setelah dijamu Australia, Timnas Indonesia akan menjamu Bahrain pada 25 Maret. Untuk mengatasi kelelahan, PSSI akan menyediakan pesawat charter untuk perjalanan dari Australia ke Jakarta.




© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.