Misteri Pistol Tak Bertuan di Bantargebang
GH News March 01, 2025 06:03 AM
-

Penemuan pistol jenis revolver di TPA Bantargebang, Kota Bekasi, bikin geger. Pistol itu ditemukan oleh salah seorang pemulung.

Pistol itu diungkap pemulung berinisial S, yang awalnya dititipi pemulung lainnya sebuah tas. Ternyata, isi tas tersebut terdapat pistol.

Saat itu S tengah memilah-milih sampah di TPA Zona 2 Bantargebang. Saat itu S dan temannya itu mengaku kebingungan karena tidak tahu siapa pemiliknya.

S dan temannya tak berani membuka tas itu lagi. Mereka berdua langsung melapor ke RT setempat untuk dilaporkan ke polisi.

"Awal kejadian, menurut saksi 1 (S), pada saat mulung memilah sampah, lalu ada pemulung lain yang tidak dikenal menitipkan tas warna hitam di gubuk pemulung zona 2," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi, dalam keterangannya, Selasa (25/2/2025).

Diserahkan ke Polda Metro

Ilustrasi Pistol
Seorang pemulung terkaget karena dititipkan sepucuk senjata api (senpi) jenis pistol oleh pemulung lainnya. Kasus penemuan senpi di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Bantargebang Bekasi itu telah diserahkan ke Polda Metro Jaya.

Kapolsek Bantargebang Kompol Sukadi mengatakan senpi tersebut beserta dokumen laporan penemuannya telah diserahkan ke Pengawasan Senjata Api dan Bahan Pelendak (Wasendak) Polda Metro Jaya.

"Senpi sama suratnya sudah diserahkan ke Wasendak Polda, termasuk laporan lengkapnya" kata Kompol Sukadi, Jumat (28/2/2025).

Dia mengatakan kasus itu kini ditangani Polda Metro Jaya untuk didalami lebih lanjut terkait kepemilikannya.

"(Diserahkan ke Polda Metro Jaya) Karena terkait senpi," ucap dia.

Ada Invoice Rp 23 Juta

Unrecognisable man using calculator on the phone to calculate expenses
Pemulung di TPA Bantargebang, Bekasi, dititipi tas yang ternyata berisi senjata api jenis revolver. Selain itu, di dalam tas tersebut ditemukan selembar invoice pembelian senjata api.

"Untuk barang buktinya ada sepucuk senjata api jenis revolver kaliber 9,2 mm, satu buah selongsong peluru dan selembar invoice pembelian senilai Rp 23 juta," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi, kepada detikcom, Jumat (28/2/2025).

Senjata api tersebut ditemukan pada Senin (24/2) sekitar pukul 22.30 WIB. Saat itu, seorang pemulung berinisial S (45) didatangi pemulung lain yang tidak dikenal yang kemudian menitipinya satu buah tas hitam di gubuk pemulung zona 2.

"Saksi saat itu tidak mengetahui isi tas tersebut, namun saksi mendengar dari pemulung lain kalau di dalam tas tersebut bersisi senpi, tetapi tidak berani membukanya," jelasnya.

"Karena saksi mendengar kalau tas tersebut berisi senpi, saksi pemulung ini langsung menghubungi RT setempat untuk dilaporkan ke pihak kepolisian," ujarnya.

Bhabinkamtibmas Kelurahan Sumur Batu kemudian mengecek ke TKP dan mengamankan senpi tersebut.

"Untuk pemiliknya masih diselidiki," pungkasnya.


© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.