TRIBUN-VIDEO.COM - Eks Komisaris Utama Pertamina, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok baru-baru ini menjadi sorotan yang belakangan getol mengupas keborokan Pertamina usai sejumlah pejabatnya terjerat kasus dugaan korupsi.
Bahkan pengacara Hotman Paris sampai beri sindiran pedas hingga menyerang kepada Ahok.
Hal itu diungkap melalui akun Instagram pribadinya @hotmanparisofficial, Minggu (2/3/2025).
Hotman Paris mengatakan Ahok dinilai punya peran untuk melanggengkan terjadinya praktik korupsi di perusahaan minyak dan gas bumi milik pemerintah tersebut.
Sebab, kata Hotman, Ahok kala itu menjabat sebagai komisaris utama yang bertugas sebagai pengawas.
Hotman menerka-nerka ada dua jenis kesalahan yang barangkali dilakukan Ahok.
Kesalahan itu mungkin karena gagal melaksanakan tugasnya atau lalai, dan memang tahu tapi tidak proses.
Kendati demikian, Hotman tak tahu apakah dugaan itu benar atau salah.
Di sisi lain, Hotman meminta Ahok untuk tidak berkoar-koar jika sebenarnya dia mengetahui ada skandal korupsi di Pertamina saat itu.
Menurut Hotman, Ahok terkesan seolah-olah merasa tak "berdosa" di kasus tersebut.
Padahal, semua pelanggaran korupsi di Pertamina terjadi saat Ahok menjabat sebagai komisaris utama.
Hotman pun menuding alasan Ahok terkesan membiarkan praktik korupsi tersebut karena lebih memilih menikmati gaji yang bernilai fantastis tersebut.
Ia menilai akan lebih bijak jika mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat Indonesia atas kasus korupsi yang melibatkan jajaran direksi Pertamina.
(*)
# Pertamina # korupsi # Basuki Tjahaja Purnama # Ahok # Hotman Paris