'Mo Salah Enjoy di Liverpool, Mau Bertahan di Anfield'
GH News March 06, 2025 02:04 AM

Mohamed Salah menikmati waktu terbaiknya di Liverpool musim ini. Si Raja Mesir diyakini bakal memperpanjang kontraknya di Anfield.

Kontrak Salah di Liverpool bakal habis akhir musim ini, tepatnya Juni 2025. Sejauh ini belum ada pembaruan kontrak dari klub buat winger berusia 32 tahun itu.

Fans Liverpool mendesak klub segera menyodorkan kontrak baru buat Salah. Eks AS Roma ini dianggap jadi pilar penting tim asuhan Arne Slot lewat gelontoran gol dan assistnya.

Mo Salah sejauh ini sudah mencetak 30 gol dan 22 assist dari 39 pertandingan Liverpool di semua kompetisi. Kontribusinya membawa Merseyside Merah nyaman di puncak klasemen Premier League, serta menembus fase gugur Liga Champions dan final Carabao Cup.

Eks pelatih Mo Salah di Timnas U-20 Mesir, Diaa El-Sayed, jadi salah satu yang mendukung Salah bertahan di Liverpool. Dia yakin betul mantan pemain asuhannya itu bakal bertahan di Anfield.

"Saya telah mengenal Salah sejak ia masih kecil, dan saya tahu betapa jujurnya ia sebagai manusia.
Dia telah menjalani delapan tahun yang luar biasa di Liverpool, dan angka-angkanya sungguh fantastis," kata El-Sayed, dilansir dari The Sun.

"Waktunya di sana luar biasa, dengan rekan satu timnya, manajer yang pernah bekerja dengannya, media, dan para penggemar," dia menambahkan.

"Tentu saja, saya ingin dia bertahan di Liverpool. Kami di Mesir ingin dia bertahan setelah musim panas ini. Saya juga tahu Salah suka berada di Liverpool, dan dia juga suka kotanya."

"Dia ingin bertahan di Liverpool untuk menyelesaikan karier sepakbolanya yang luar biasa. Saya tidak ingin mendengar bahwa dia pindah ke Arab Saudi, PSG, atau klub lain mana pun.

"Karena dia, kami semua mengikuti Liverpool, dan bagi kami, di sanalah kami ingin melihatnya mengakhiri semuanya," ujarnya soal Mo Salah.




© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.