Mahalini Tidak Diet, Inilah Caranya Turun Berat Badan Cepat Pasca Melahirkan
Pradipta R March 10, 2025 08:34 PM

Grid.ID - Mahalini diketahui baru saja melahirkan anaknya pada 15 Februari 2025. Anak pertamanya tersebut berjenis kelamin perempuan. Kini terlihat Mahalini telah kembali langsing pasca melahirkan.

Kembalinya bentuk tubuh Mahalini seperti saat sebelum ia miliki anak disorot. Banyak yang mempertanyakan caranya menurunkan berat badan dengan drastis.

Akan tetapi Mahalini membantah telah melakukan diet. Lewat saluran di Instagram pribadinya, wanita 25 tahun ini berikan klarifikasinya.

"Intinya Selina memang pakai suster, tapi aku lebih full ke dia karena aku pengen menikmati jadi ibunya dia."

"Aku heranlah kenapa kok aku bisa turun drastis banget dari naik 13 kg turun 10 kg," tulis Mahalini, Senin (10/3/2025).

Pemilik nama asli Ni Luh Ketut Mahalini Ayu Raharja ini memberikan penjelasan mengenai kondisinya tersebut. Rupanya Mahalini hanya menyusi dan makan sehat.

"Kata dia (dokter) kalau makannya benar itu akan diserap sama ASI dan ke tubuh juga benar."

"Kalau makanan yang nggak benar ya selebihnya akan menjadi lemak," jelasnya.

Mahalini mengatakan dirinya makan makanan yang sehat. Meski menyusui itu membuatnya lapar namun dirinya tidak makan sembarangan.

"Sebenarnya mengASIhi itu bikin kurus kalau makannya juga benar," tuturnya.

"Jadi manfaatkanlah mengASIhi ini jadi diet alami," sambungnya.

"Aku tahu after mengASI itu lapar banget, tapi untungnya aku kalau lapar nggak yang aneh-aneh banget," terangnya.

"Mungkin itu yang bikin aku turun terus beratnya," tutup Mahalini.

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.