Apakah kamu berniat mudik Lebaran dengan moda transportasi kereta api? Jika iya, simak yuk artikel berikut ini.
Kereta api merupakan salah satu alat transportasi pilihan untuk mudik Lebaran. Nah, penumpang biasanya akan memesan tiket terlebih dahulu secara online.
Namun apa yang terjadi jika kamu ingin mereschedule ulang tiket kereta api yang sudah dibeli? Ternyata ada cara mudahnya tanpa harus pergi ke stasiun.
Melansir dari Kompas.com dan website resmi Kereta Api Indonesia (KAI), kamu bisa reschedule tiket maksimal 3 jam sebelum waktu keberangkatan. Namun, ada biaya ganti administrasi sebesar 25 persen di luar biaya pesan.
Bagaimana langkah reschedulenya?
1. Buka aplikasi Access by KAI
2. Klik menu 'Tiket'
3. Pilih kode booking yang akan kamu ubah jadwalnya lalu klik 'ubah jadwal'
4. Setelah itu, pilih nama penumpang yang akan kamu ubah jadwalnya dan centang kolom syarat dan ketentuan. Lalu klik lanjutkan.
5. Kamu akan masuk ke halaman 'pesan tiket'. Segera pilih perjalanan yang ingin kamu ubah.
6. Masukkan stasiun tujuan, stasiun asal dan juga tanggal keberangkatan. Periksa dengan teliti yah.
7. Lalu pada menu 'cari tiket', segera pilih jadwal kereta yang baru.
8. Kamu akan diarahkan ke halaman konfirmasi pemesanan. Segera cek apakah pesanan barumu sudah benar atau belum.
9. Centang bagian syarat dan ketentuan dan lanjutkan proses reschedule.
10. Klik pembayaran dan pilih metode pembayaran tiket.
11. Klik 'bayar' dan segera selesaikan pembayaran. Yeay! Reschedule tiketmu sudah selesai!
Nah, ada catatan khusus nih. Jika kamu membeli tiket dengan tarif yang lebih tinggi, kamu akan dikenai biaya tambahan selisihnya serta biaya administrasi.
Sementara untuk kereta yang tarifnya lebih rendah, tak ada pengembalian dana dari selisih tiket sebelumnya. Biaya administrasi pun akan tetap dikenakan.
Selamat mencoba!