Pemerintah Kota Bandung Siaga Hadapi Potensi Bencana Hidrometeorologi
GH News March 15, 2025 11:07 PM

TIMESINDONESIA, BANDUNG – Hujan dengan intensitas tinggi kembali mengguyur Kota Bandung sejak Jumat (14/3) hingga Sabtu (15/3) malam. Dalam menghadapi kondisi ini, Wali Kota Bandung, Muhammad Farhan menginstruksikan seluruh dinas terkait serta jajaran kewilayahan untuk meningkatkan kesiapsiagaan guna mengantisipasi potensi bencana hidrometeorologi, terutama banjir dan genangan air di beberapa titik rawan.

Wali Kota Bandung juga mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap kemungkinan terjadinya bencana akibat curah hujan yang tinggi. “Kami terus berupaya melakukan langkah-langkah antisipatif agar dampak banjir dapat diminimalisir. Petugas dari Dinas Sumber Daya Air dan Bina Marga (DSDABM), Unit Pelaksana Teknis (UPT), serta aparat kewilayahan terus melakukan pemantauan di berbagai lokasi,” ujar Farhan saat menghadiri acara Semarak Ramadan Kecamatan Cibiru yang digelar di Kampus UIN Sunan Gunung Djati, Sabtu (15/3).

Menurutnya, penanganan banjir di setiap wilayah memiliki karakteristik yang berbeda, sehingga jajaran kewilayahan diharapkan memahami kondisi spesifik di masing-masing daerah. “Apabila terjadi luapan air dari wilayah atas seperti Dago, maka daerah di bagian hilir seperti Tamansari, Cihampelas, Pagarsih, serta kawasan timur Kota Bandung harus lebih waspada dan siap mengambil langkah mitigasi,” tambahnya.

Lebih lanjut, Wali Kota Bandung menegaskan bahwa upaya pengendalian banjir memerlukan peningkatan infrastruktur drainase di berbagai titik. “Saat ini, Kota Bandung masih memerlukan penambahan saluran air yang memadai. Oleh karena itu, Pemerintah Kota Bandung akan melakukan pembangunan serta optimalisasi sistem drainase guna mendukung pengendalian banjir di seluruh wilayah,” ungkapnya.

Pemerintah Kota Bandung berkomitmen untuk terus melakukan koordinasi lintas sektor dalam menghadapi tantangan hidrometeorologi. Dengan keterlibatan aktif dari seluruh elemen masyarakat, diharapkan upaya pencegahan dan penanggulangan banjir dapat berjalan secara efektif, sehingga Kota Bandung tetap aman dan nyaman bagi seluruh warganya. (*)

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.