Ikut Kerja Bakti, Rudy Susmanto Minta Lumpur Sisa Banjir di Bojongkulur Bogor Bersih dalam Lima Hari
Dwi Rizki March 17, 2025 05:31 PM

WARTAKOTALIVE.COM, GUNUNG PUTRI - Usai banjir besar yang terjadi pada Selasa (4/3/2025), warga Vila Nusa Indah, Desa Bojongkulur, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, terus melakukan pembersihan lumpur sisa-sisa banjir.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor bersama jajaran TNI, Polri, dan unsur terkait kolaborasi membantu membersihkan sisa-sisa banjir ini pada Senin (17/3/2025). 

Hadir dalam kegiatan ini Dandim 0621 Kabupaten Bogor, Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Bogor, Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH), anggota TNI dan Polri, anggota Dinas Pemadam Kebakaran dan Satpol PP.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bogor, Ajat Rochmat Jatnika, mengatakan Bupati Bogor, Rudy Susmanto menginstruksikan pembersihan sisa lumpur ini harus selesai dalam lima hari ke depan.

"Hari ini kita lakukan percepatan pembersihan pasca banjir di Vila Nusa Indah Bojongkulur. Selama lima hari kedepan, pembersihan harus selesai sesuai dengan arahan Bupati Bogor," kata Ajat di Gunung Putri, Senin (17/3/2025).

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bogor, Ajat Rochmat Jatnika menjelaskan semua pihak bersinergi turun ke Bojongkulur karena ada sejumlah kawasan yang agak sulit dijangkau oleh alat berat.

“Alhamdulillah secara umum bisa tertangani dengan baik, tinggal di daerah-daerah terpencil dan berdekatan dengan sungai yang memang harus kita turun secara manual mengangkat lumpur-lumpur tersebut,” jelas Ajat.

Dengan kondisi personel yang diturunkan saat ini, lanjut Ajat, pihaknya optimis semua akan segera selesai. 

"Hari ke hari akan kita evaluasi terus, perkiraan tinggal 10 persen lagi, jadi lima hari harus selesai," tuturnya.

Pemkab Bogor akan mencoba memaksimalkan untuk menyelesaikan pembenahan saluran-saluran air dan perbaikan pintu air.

"Kalau pintu airnya sudah lancar, tinggal nanti didorong oleh Pemadam Kebakaran untuk membuang sisa lumpur,” terang Ajat.

Komandan Kodim (Dandim) 0621 Kabupaten Bogor, Letkol Inf. Henggar Tri Wahono, meminta para anggotanya mengerjakan pembersihan dengan maksimal. 

"Setiap hari kita akan kerja mulai dari pagi sampai jam 16.00 WIB selama lima hari ke depan. Jadi diharapkan lima hari kedepan sudah terlihat hasilnya," ucapnya.

Dia memastikan Pemerintah Kabupaten Bogor hadir di tengah masyarakat saat ada kesusahan.

"Pemerintah itu tidak akan tinggal diam,” tandas Letkol Inf. Henggar Tri Wahono.

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.