Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mencabut perlindungan Secret Service atau Paspampres AS bagi anak-anak mantan Presiden Joe Biden. Dia mengatakan dua anak Biden, Hunter Biden dan Ashley Biden, sudah memiliki perlindungan dalam jangka waktu lama.
"Hunter Biden telah memiliki perlindungan Secret Service untuk jangka waktu yang lama, semuanya dibayar oleh pembayar pajak Amerika Serikat," kata Trump dalam sebuah postingan-nya di akun medsos miliknya, Truth Social, dilansir Reuters, Selasa (18/3/2025).
Trump mengatakan kebijakan itu akan berlaku segera. Dia menyebut agen yang melekat pada Ashley Biden sebanyak 13 orang.
"Harap diperhatikan bahwa, efektif segera, Hunter Biden tidak akan lagi menerima perlindungan Secret Service. Demikian pula, Ashley Biden yang memiliki 13 agen akan dihapus dari daftar," tambah Trump.
Diketahui, pengumuman Trump itu muncul beberapa jam setelah seorang reporter bertanya kepada Trump tentang detail Secret Service yang mengawal Hunter Biden. Trump mengatakan dia tidak mengetahuinya tetapi akan menyelidikinya.