TRIBUNNEWS.COM - Kejutan hasil Swiss Open 2025 hadir dari sektor ganda campuran yang mana jagoan China ambyar berjamaah, Jumat (21/3/2025) dini hari WIB.
Ialah Guo Xinwa/Chen Fanghui dan Jiang Zhenbang/Huang Dongping yang kompak menelan kekalahan.
Padahal kedua pasangan tersebut telah menunjukkan kelasnya di All England 2025.
Khususnya Guo/Chen yang sukses menyabet gelar All England 2025 pertamanya.
Penampilan gemilang keduanya di All England 2025 justru tak berlanjut di Swiss Open 2025.
Terbukti Ketika bertanding di babak 16 besar, Guo/Chen keok di tangan kompatriotnya sendiri.
Yaitu Zhu Yijun/Zhang Chi yang merupakan pasangan muda bermain lebih taktis.
Hanya butuh dua gim saja bagi Zhu/Zhang untuk memulangkan rekan senegaranya tersebut.
Skor 22-20 dan 21-14 dalam durasi tanding 36 menit saja Zhu/Zhang sukses mengalahkan Guo/Chen.
Jadi pukulan telak bagi Guo/Chen yang justru harus angkat koper lebih cepat di Swiss Open 2025.
Nasib apes Guo/Chen justru sama dengan rekan senegaranya yang lain, Jiang/Huang.
Jiang/Huang merupakan pasangan baru yang jadi uji coba bongkar pasang ganda campuran China.
Keduanya di All England 2025 tersisih di babak semifinal setelah tarung dengan Guo/Chen.
Di Swiss Open 2025, dua pasangan yang beradu di semifinal All England 2025 tak mampu melaju jauh.
Jiang/Huang harus pulang lebih cepat gegara kalah dari Pakkapon Teeraratsakul/Phataimas Muenwong (Thailand).
Padahal jika melihat levelnya, utusan Thailand jauh di Bawah China.
Bahkan Jiang/Huang berstatus unggulan kelima di turnamen super 300 tersebut.
Tamparan keras bagi kontingen China yang andalannya berakhir di babak 16 besar Swiss Open 2025.
Nasib berkebalikan dari dua andalan China tersebut jika dibandingkan dengan runner-up All England 2025 ganda campuran.
Ialah Feng Yanzhe/Wei Yaxin yang jauh dari kata apes di Swiss Open 2025.
Pasangan berstatus unggulan tersebut mulus melesat ke perempat final Swiss Open 2025 tanpa adangan.
Feng/Wei begitu digdaya Ketika berhadapan dengan Chen Cheng Kuan/Hsu Yin-Hui (Taiwan).
Bagaimana tidak, keduanya tak perlu bermain dengan alot untuk lolos ke delapan besar.
Kemenangan dengan skor Afrika berhasil dibukukan oleh Feng/Wei atas utusan Taiwan.
Dalam pertandingan berdurasi total 29 menit, Feng/Wei mampu meraih kemenangan dengan skor kembar 21-9 dan 21-9.
Hasil manis dari Feng/Wei mengantarkan keduanya ke perempat final dan bersiap rebutan tiket semifinal.
Di babak delapan besar Swiss Open 2025 nanti Feng/Wei akan berhadapan dengan jagoan Prancis, Thom Gicquel/Delphine Delrue.
Sama-sama berstatus unggukan, Feng/Wei diprediksi akan menemui duel sengit.
Namun utusan Negeri Tirai Bambu tetap akan diunggulkan menang dan berpotensi ketemu wakil andalan lainnya di semifinal.
Pemenang dari duel Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia) dan Dechapol Puavaranukroh/Supissara Paewsampran (Thailand) akan jadi lawan Feng/Wei.
Sementara itu, Zhu/Zhang akan berhadapan dengan penakluk Jiang/Huang di babak perempat final Swiss Open 2025.
(Niken)