San Diego--(ANTARA/Business Wire)-- Xenco Medical adalah perusahaan perintis teknologi medis dan kembali terpilih sebagai salah satu Perusahaan Paling Inovatif di Dunia oleh Fast Company Magazine. Daftar tahunan yang terpandang ini mengakui berbagai perusahaan terkenal yang memiliki teknologi inovatif dan menghasilkan perubahan transformatif. Tahun 2023, Xenco Medical terpilih sebagai salah satu Perusahaan Paling Inovatif di Dunia oleh Fast Company dan kembali memenangkan penghargaan ini di tahun 2025. Karena itu, bersama kelompok berbagai perusahaan langka yang mentransformasi, Xenco Medical masuk dalam daftar sangat bergengsi ini lebih dari satu kali. Dipilih dari sejumlah perusahaan yang teknologinya paling berpengaruh di dunia, perusahaan yang tercantum dalam daftar tersebut mendapat pengakuan secara luas dan kehormatan utama dalam hal invovasi. Xenco Medical adalah pelopor penerapan ilmu material pada desain implan dan instrumen bedah. Portofolio terobosan Xenco Medical berupa implan biomimetik, biomaterial regeneratif, dan instrumen bedah polimer komposit semakin berdampak berkat teknologi perangkat lunak yang inovatif, mulai dari pemantauan terapi jarak jauh pascabedah hingga simulasi bedah holografik sebelum pembedahan. Menurut publikasi pernyataan Fast Company Magazine, “Daftar tahun ini menyoroti bisnis yang membentuk industri dan budaya melalui inovasi mereka untuk meraih pencapaian penting yang luar biasa di semua sektor ekonomi.”
"Kami sungguh mendapat kehormatan dan sangat bersyukur karena kembali terpilih sebagai salah satu Perusahaan Paling Inovatif di Dunia oleh Fast Company. Kami berharap akan terus berupaya mengubah layanan kesehatan melalui inovasi interdisipliner dengan berlandaskan keyakinan bahwa intervensi harus bekerja sama untuk menyediakan perawatan jangka panjang," kata Jason Haider, Pendiri dan CEO Xenco Medical.
Dengan menghilangkan hambatan yang menjadi ciri khas perawatan bedah yang terisolasi, Xenco Medical telah menggunakan teknologi TrabeculeX Continuum untuk menyalurkan potensi pembentukan tulang dari biomaterial regeneratifnya secara sinergis disertai latihan rehabilitasi fisik khusus pasien yang tersedia melalui platform pemulihan yang didukung AI. Terinspirasi oleh prinsip mekanotransduksi, harmonisasi terobosan Xenco Medical antara ortobiologi dan kesehatan digital telah menciptakan hubungan tanpa kendala yang menyatukan fase intraoperatif dan pascaoperasi dalam proses pemulihan pasien. Dengan mendukung dokter bedah untuk melakukan pemantauan jarak jauh atas setiap skor nyeri pasien, kepatuhan rehabilitasi, dan kemajuan gerakan fungsional melalui penilaian pose yang didukung AI, TrabeculeX Continuum Xenco Medical memupuk kemitraan jangka panjang antara penyedia layanan dan pasien yang diimplan biomaterial regeneratif milik Xenco Medical.
Sebagai pelopor sektor perangkat medis, teknologi terobosan Xenco Medical menandai pendekatan berdasarkan nilai terhadap perawatan kesehatan. “Daftar Perusahaan Paling Inovatif oleh Fast Company menyajikan pandangan lengkap tentang inovasi saat ini maupun buku pedoman masa depan,” kata Brendan Vaughan, editor-in-chief Fast Company. “Tahun ini, kami memberikan penghargaan kepada perusahaan yang memanfaatkan AI dengan cara mendalam dan bermakna, merek yang mengubah pelanggan menjadi penggemar berat karena menyediakan layanan yang melampaui harapan, dan penantang yang memperkenalkan berbagai ide berani dan persaingan penting bagi industri mereka. Di saat dunia berubah dengan cepat, perusahaan-perusahaan ini membuka jalan ke depan.” Daftar Perusahaan Paling Inovatif di Dunia Tahun 2025 diumumkan pada tanggal 18 Maret 2025 oleh Fast Company Magazine, diikuti oleh upacara penghargaan dan pesta meriah di Javits Center di New York City pada tanggal 5 Juni.
Pengumuman ini dianggap sah dan berwenang hanya dalam versi bahasa aslinya. Terjemahan-terjemahan disediakan hanya sebagai alat bantu, dan harus dengan penunjukan ke bahasa asli teksnya, yang adalah satu-satunya versi yang dimaksudkan untuk mempunyai kekuatan hukum.
Melissa Russell
858-202-1505