TRIBUNTRENDS.COM - Menikmati Keindahan Waduk Cengklik, Wisata Sejarah dengan Panorama Sunset yang Memesona Waduk Cengklik merupakan salah satu warisan kolonial Belanda yang dibangun pada tahun 1926 hingga 1928, sebagaimana dikutip dari Visit Jawa Tengah.
Waduk ini memiliki luas sekitar 250 hektare dan berfungsi sebagai sumber irigasi bagi lahan pertanian di sekitarnya.
Selain nilai historisnya, Waduk Cengklik juga menawarkan panorama alam yang luar biasa, terutama saat matahari terbenam.
Cahaya senja yang memantul di permukaan air menciptakan suasana yang begitu tenang dan memanjakan mata, menjadikannya lokasi favorit bagi pecinta fotografi dan wisatawan yang ingin melepas penat.
Secara geografis, Waduk Cengklik terletak di Dusun Gunungparan, Desa Ngargorejo, Kecamatan Ngemplak, Kabupaten Boyolali.
Lokasinya sangat strategis dan mudah diakses, terutama bagi wisatawan dari luar kota.
Gerbang Tol (GT) Bandara Adi Soemarmo merupakan akses terdekat, dengan jarak sekitar 2,8 km atau hanya membutuhkan waktu sekitar 9 menit perjalanan menggunakan kendaraan.
Selain itu, akses menuju waduk ini juga bisa ditempuh dari pusat Kota Solo dengan waktu perjalanan kurang lebih 30 menit.
Berbagai aktivitas dapat dilakukan di Waduk Cengklik. Wisatawan bisa menikmati keindahan panorama waduk dengan duduk santai di tepiannya, memancing, atau menyewa perahu untuk berkeliling menikmati pemandangan dari tengah waduk.
Di pagi hari, suasana sekitar waduk juga cukup ramai dengan aktivitas para nelayan yang mencari ikan menggunakan jala tradisional, menambah daya tarik tersendiri bagi pengunjung.
Selain panorama matahari terbenam yang menjadi daya tarik utama, di sekitar Waduk Cengklik juga terdapat warung-warung sederhana yang menjajakan aneka makanan dan minuman khas.
seperti jagung bakar, gorengan, serta wedang jahe yang cocok dinikmati saat udara mulai sejuk di sore hari.
Bagi para pemudik yang melewati Solo dan sekitarnya, Waduk Cengklik bisa menjadi tempat persinggahan yang menarik untuk melepas lelah setelah perjalanan panjang.
Keindahan alamnya yang memukau, suasana yang tenang, serta akses yang mudah dijangkau menjadikannya destinasi wisata yang patut dikunjungi bagi siapa saja yang ingin menikmati momen istimewa di tengah perjalanan. (TribunTrends.com/ Aris/ Kompas.com )