Grid.ID - Razman Nasution baru-baru ini mengungkap cerita soal dirinya yang dimusuhi keluarga hingga anak-anaknya. Usut punya usut, hal ini ternyata masih berkaitan dengan putri dari Nikita Mirzani, yakni Laura Meizani (Lolly).
Ya, sebelumnya, Razman Nasution memang sempat mengaku dimintai tolong oleh Lolly. Yang kala itu, Lolly memang masih berseteru dengan Nikita Mirzani dan sempat kabur dari rumah aman.
Saat itu, Razman yang merupakan pengacara dari Vadel Badjideh bahkan sampai sampai mengorbankan dirinya menjadi korban penganiayaan Nikita.
Namun kini, gegara keputusannya itu, Razman mengaku menjadi dimarahi oleh anak-anak dan keluarganya.
"Gara-gara dia (Lolly), saya ditimpa masalah. Gara-gara dia, keluarga saya di Medan, anak saya marah kepada saya.
Untuk apa nolong orang seperti ini?" ujar Razman dikutip dari YouTube SelebTubeTV, Selasa (25/3/2025).
Kendati demikian, apa yang sudah terjadi dianggap Razman sebagai pembelajaran untuk ke depannya.
"Tapi ini adalah satu sikap ke depan bahwa kalau ada orang minta tolong tidak jelas siapa dan bagaimana perilakunya, sudah saya akan jaga jarak dengan orang-orang yang seperti ini," imbuh Razman.
Lebih lanjut, saat disinggung apakah dirinya menyesal sempat membantu Lolly, Razman mengaku tidak, hanya saja tak dipungkiri ia merasa prihatin.
"Saya tidak menyesal, tapi saya prihatin kok ada orang yang sudah ditolong tidak mampu, jangankan untuk mengucapkan terima kasih.
Bersikap, beretika saja pun (tidak) untuk menunjukkan bahwa dia sudah berhasil saya bantu dan saya selamatkan," beber Razman.
Razman juga kembali mengungkit soal upaya dirinya dulu membawa Lolly bisa ditempatkan di ruang VVIP RS Polri usai kabur dari rumah aman dan menemuinya.
"Kalau dia tidak lari ke saya, dia tidak akan satu minggu ada di VVIP. Kalau dia tidak di VVIP Rumah Sakit Polri, dia tidak bisa ketemu dengan ibunya. Masa dia lupakan itu semua," kata sang pengacara.
Gegara hal itu, Razman menilai sikap Lolly tak ada bedanya dengan Nikita Mirzani. Dan merasa seperti sedang dipermainkan.
"Kami kayak di-prank. Sampai pada kesimpulan saya, benar yang disampaikan pepatah.
Banyak juga kalian yang ngomong bahwa buah jatuh tidak jauh dari pohonnya. Kira-kira begitu," tandas Razman.