Ucapan Selamat Lebaran dari Rocky Gerung kepada Prabowo dan Jokowi: Kritik Saya Hampir Tak Berjeda
GH News March 31, 2025 07:05 PM

Ini ucapan selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah dari Rocky Gerung kepada Presiden Prabowo Subianto dan Presiden ke7 RI Joko Widodo (Jokowi). 

Ucapan tersebut diunggahnya melalui akun youtube Rocky Gerung Official yang berjudul Rocky Gerung: Mohon Maaf Lahir Batin Pak Prabowo dan Pak Jokowi.

Rocky Gerung mengakui selama ini dirinya hampir tidak punya jeda dalam melakukan kritik terhadap pemerintah.

"Memang Hampir tak ada jeda saya mengkritik pemerintah juga ada editing yang dibuat oleh Hersubeno Arif terhadap pernyataanpernyataan saya," kata Rocky Gerung dikutip dari TribunJakarta.com, Senin (31/3/2025).

Menurut Rocky, hal itu bertujuan untuk mengimbangi narasi yang hanya dikuasai secara sepihak oleh mereka yang berkuasa.

Rocky beralasan, kritiknya kepada pemerintah bertujuan untuk menghasilkan Indonesia yang bermutu 

"Dan itu yang sering kita sebutkan sebagai salam akal sehat," katanya.

Rocky mengaku ining memastikan adanya arah yang tepat berdasarkan pada prinsipprinsip demokrasi, konstitusi dan penegakan hukum.

"Itu sebabnya Kenapa FNN selalu dianggap mencacimaki kekuasaan, bukan, mencacimaki itu sifatnya personal. Kita memberi kritik dan kritik itu memang sering saya tahu terlalu tajam," imbuhnya.

Rocky Gerung mengungkapkan kritik yang ia sampaikan menyasar kebijakan atau institusi bukan personal.

Oleh karena itu, Rocky menuturkan Hari Raya Idul Fitri sebagai momen untuk membersihkan batin supaya ada cahaya yang dapat menuntun kepada masa depan.

"Saya ucapkan Selamat Idul Fitri Presiden Prabowo dan keluarga, Pak Jokowi dan keluarga, para kabinet dan semua mereka yang telah berupaya untuk merawat akal sehat," katanya.

"Kritik akan terus berlangsung tetapi percayalah bahwa ini adalah hasil persahabatan warga negara kecenderungankecenderungan ke arah masa depan harus dimulai dengan memperhatikan jebakanjebakan masa kini," sambungnya.

Sejumlah pejabat tinggi dan tokoh nasional menghadiri open house Idul Fitri yang diselenggarakan oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Kepresidenan Jakarta pada hari Senin ini.

Acara ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi antara Presiden dan berbagai elemen masyarakat.

Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka hadir bersama istri Selvi Ananda dan kedua anaknya.

Gibran terlihat mengenakan baju koko panjang dan peci hitam, sementara Selvi mengenakan dress merah muda.

Mereka memasuki Istana melalui pintu utama Jalan Medan Merdeka Utara dan langsung bersalaman dengan Presiden Prabowo.

Selain Gibran, acara ini juga dihadiri oleh sejumlah pejabat lainnya, termasuk Wakil Presiden ke10 dan ke12, Jusuf Kalla, serta Presiden keenam, Susilo Bambang Yudhoyono.

Deputi Bidang Protokol Pers dan Media Sekretariat Presiden, Yusuf Permana, menjelaskan bahwa open house ini merupakan sarana bagi Presiden Prabowo untuk bersilaturahmi dengan berbagai elemen masyarakat, termasuk Duta Besar negara sahabat dan tokoh nasional.

Masyarakat umum juga diundang untuk meramaikan acara, masuk melalui pintu Jalan Majapahit.

Menteri Keuangan Sri Mulyani dan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mendatangi kediaman Presiden Kelima RI sekaligus Ketua Umum DPP PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri pada momen Lebaran pada hari ini, Senin (31/3/2025).

Pantauan Tribunnews di lokasi, Sri Mulyani dan Budi Gunadi tiba di kediaman Megawati di Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, pukul 12.35 WIB.

Kedatangan kedua menteri ini merupakan tradisi silaturahmi yang biasa dilakukan oleh para pejabat negara saat perayaan Lebaran ke kediaman Megawati.

Sri Mulyani yang tampak mengenakan kaftan tunik putih bersama keluarga tiba terlebih dahulu. Lalu, disusul oleh Budi Gunadi yang mengenakan batik bercorak biru.

Dalam kesempatan itu, Sri Mulyani sama sekali tidak memberikan pernyataan dan langsung meninggalkan lokasi. Dia hanya melempar senyum kepada awak media yang menunggu di depan kediaman Megawati.

"Minal aidzin wal faizin," ujar Sri Mulyani singkat sambil meninggalkan kediaman Megawati.

Sementara itu, Budi Gunadi mengatakan bahwa pertemuannya dengan Megawati hanya bersifat silaturahmi dalam momen Lebaran.

Selain Sri Mulyani dan Budi Gunadi, beberapa tokoh politik dan menteri lainnya juga terpantau hadir dalam kesempatan tersebut, mulai dari Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung dan Rano Karno hingga Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) Basuki Hadimuljono.

Lalu, Ketua DPD RI Sultan Bachtiar Najamudin dan Ketua MPR RI yang juga Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani.

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.