Grid.ID - Artis cantik Titi Kamal ikut tangisi kepergian Titiek Puspa. Titi Kamal merasa sangat kehilangan sosok sang artis senior tersebut.
Lewat akun Instagramnya @titi_kamall pada (10/04/2025), Titi Kamal mengucap belasungkawa pada sang artis. Istri Christian Sugiono itu juga membeberkan sifat asli sang maestro musik tersebut.
Ia menyebut Titi Kamal adalah sosok yang baik dan rendah hati. Ia mengaku akan selalu mengenang ilmu dan pelajaran dari Titiek Puspa.
"Innalilahi wa innailaihi rojiuun, semoga almarhumah husnul khotimah. Aamiin YRA selamat jalan Eyang @titiekpuspa_official tersayang . Sang legenda yg humble & baik hati."
"Namamu akan selalu kami kenang dan doakan, terima kasih atas ilmu, pelajaran atas nilai2 kehidupan & karya2 terbaikmu eyang tersayang semoga Allah memberikan surga terindah utkmu. Amin," tulis Titi Kamal.
Seperti diketahui, artis senior Titiek Puspa dikabarkan meninggal dunia pada Kamis (10/04/2025). Titiek Puspa meninggal dunia usai dirawat akibat pecah pembuluh darah.
Titiek meninggal di usia 87 tahun. Ia sempat hilang kesadaran saat menjalani rekaman hingga akhirnya dilarikan ke rumah sakit.
Kepergian sang artis legendaris pun meninggalkan duka mendalam bagi publik hingga para rekan artis Tanah Air. Mulai dari Raffi Ahmad, Rossa, Inul Daratista, Melly Goeslaw hingga Titi Kamal ikut mengucapkan belasungkawa pada sang artis.
Ikut berduka atas kepergian Titiek Puspa, lantas seperti apa profil Titi Kamal?
Profil Titi Kamal
Dilansir dari TribunKaltara.com, Titi Kamal adalah artis sekaligus penyanyi kenamaan Tanah Air. Ia memiliki nama asli Kurniati Kamalia.
Titi Kamal Lahir di Jakarta pada tanggal 7 Desember 1981. Titi Kamal diketahui melebarkan sayapnya dengan berkarier di bidang tarik suara dan modeling.
Ibu dua anak itu dikenal berkat kariernya yang cemerlang. Di bidang akting, Titi Kamal sudah sering terlibat dalam berbagai judul film.
Mulai dari Ada Apa dengan Cinta (2002), Tragedi (2000), Eiffel I’m in Love (2003), Tri Mas Getir (2008), Mendadak Dangdut (2006), D.O. (Drop Out) (2008), Ada Apa dengan Cinta? 2 (2016), Doa yang Mengancam (2008), dan masih banyak lagi.
Selain film, Titi Kamal juga kerap terlihat dalam beragam judul sinetron. Sebut saja Kembang Padang Kelabu (2000), Gibah – Kiram, Chanda (2004), Hantu Jatuh Cinta (2005), Muslimah (2008), Bagdhad (2009), Tito & Naila (2012), Emak Ijah Pengen ke Mekah (2014), Cinta dan Kesetiaan (2017), dan lainnya.
Titi Kamal merupakan anak bungsu dari lima saudara. Ia memulai karir dari tahun 1996 hingga sekarang.
Kedua orang tua Titi Kamal bernama Kamal Badri dan Elly Rosniati dan berasal dari Palembang dan Bengkulu. Titi Kamal pertama kali memulai karir dengan membintangi sinetron serta ftv.
Bakat akting yang ada pada Titi Kamal sudah ada sejak ia bersekolah. Hal ini karena saat bersekolah di SMA Negeri 48 Jakarta, Titi Kamal sangat aktif dalam kegiatan teater.
Tak hanya berperan di sinetron dan ftv, Titi Kamal juga pernah bermain di film layar lebar. Karir Titi Kamal mulai merongket sejak menyanyikan lagu yang berjudul Jablai.
Biodata Singkat Titi Kamal
Nama Panggilan: Titi Kamal
Tempat Tanggal Lahir: Jakarta, 7 Desember 1981
Usia: 41 Tahun
Agama: Islam
Orang tua: Kamal Basri dan Elly Rosniati
Suami: Christian Sugiono
Anak: 2