Hasil MotoGP Qatar 2025: Marquez Menang Lagi, Vinales Ikut Naik Podium, Bagnaia Ketiga
Arif Tio Buqi Abdulah April 14, 2025 02:31 AM

TRIBUNNEWS.COM - Hasil MotoGP Qatar 2025 di Sirkuit Losail menempatkan Marc Marquez sebagai pemenang, Senin (14/4/2025) dinihari.

Marquez menang setelah mendapat persaingan yang ketat dari Maverick Vinales dan Franco Morbidelli.

Sementara Bagnaia yang sempat mengganggunya hanya berhasil finis di posisi ketiga.

Nasib berbeda dialami sang adik yang sempat mengalami insiden senggolan dengan Fabio Di Giannantonio.

Alex harus puas finis di posisi ketujuh setelah sebelumnya sempat turun di posisi 12 usai mendapat long lap penalty.

Nasib apes juga menjumpai Jorge Martin. Ia mengalami crash dan harus di bawa ke pusat medis.

Dengan keberhasilan ini, Marc Marquez kini mengukuhkan posisi teratas di klasemen MotoGP 2025.

Hasil MotoGP Qatar 2025, Sirkuit Losail 

Pos Rider Nat Team
1 Marc Marquez SPA Ducati Lenovo (GP25)
2 Maverick Viñales SPA Red Bull KTM Tech3 (RC16)
3 Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP25)
4 Franco Morbidelli ITA Pertamina VR46 Ducati (GP24)
5 Johann Zarco FRA Castrol Honda LCR (RC213V)
6 Fermin Aldeguer SPA BK8 Gresini Ducati (GP24)
7 Alex Marquez SPA BK8 Gresini Ducati (GP24)
8 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1)
9 Pedro Acosta SPA Red Bull KTM (RC16)
10 Marco Bezzecchi ITA Aprilia Factory (RS-GP25)
11 Luca Marini ITA Honda HRC Castrol (RC213V)
12 Enea Bastianini ITA Red Bull KTM Tech3 (RC16)
13 Alex Rins SPA Monster Yamaha (YZR-M1)
14 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)
15 Ai Ogura JPN Trackhouse Aprilia (RS-GP25)
16 Fabio Di Giannantonio ITA Pertamina VR46 Ducati (GP25)
17 Raul Fernandez SPA Trackhouse Aprilia (RS-GP25)
18 Somkiat Chantra THA Idemitsu Honda LCR (RC213V)
  Jorge Martin SPA Aprilia Factory (RS-GP25)
  Augusto Fernandez SPA Pramac Yamaha (YZR-M1)
  Joan Mir SPA Honda HRC Castrol (RC213V)
  Jack Miller AUS Pramac Yamaha (YZR-M1)

 

Jalannya Balapan

Balapan dibuka dengan kejutan di tikungan pertama setelah adanya kontak antara pembalap yang melibatkan Mar Marquez dan sang adik Alex Marquez.

Untungnya tak ada insiden yang begitu fatal hingga membuat pembalap jatuh. 

Namun dalam insiden ini Franco Morbidelli mampu memanfaatkan peluang dengan menyodok posisi terdepan.

Morbidelli memimpin di posisi terdepan dengan keunggulan setengah detik. 

Marc Marquez tampak mengalami beberapa kerusakan pada bagian belakang motor Ducati-nya. 

Vinales berada di urutan keempat, Quartararo turun ke urutan keenam di depan Bagnaia.  

Memasuki lap kedua, persaingan posisi keempat dan kelima melibatkan Di Giannantonio, Vinales, Bagnaia, Quartararo, Zarco, Aldeguer, dan AI Ogura. 

Morbidelli mulai unggul 0,7 detik dari Marc Marquez di tengah lap kedua. 

Sementara itu, Jorge Martin yang melakoni main race pertamanya di 2025 ini, masih kesulitan untuk bersaing.

Pembalap yang musim lalu jadi juara dunia ini berada di urutan ke-19 setelah dua lap pertama.

Memasuki lap ketiga, Di Giannantonio dan Alex Marquez bersenggolan.

Insiden kali ini membuat Alex Marquez turun ke posisi kedelapan, sementara Di Giannantonio keluar dari jalur dan tercecer di belakang.

Tayangan ulang menunjukkan Alex Marquez menjadi biang dari insiden ini. Akibatnya, ia harus menerima long lap penalty.

Memasuki lap kelima, Bagnaia yang start dari P11 mengejutkan lewat akselerasinya. Ia mengambil posisi kedua dari Marc Marquez.

Sementara itu, Morbidelli masih berada di posisi terdepan dengan keunggulan 1,1 detik dari Bagnaia.

Lap keenam berjalan, Alex Marquez telah menjalani long lap penalty dan turun ke urutan ke-12. 

Marquez kembali mengambil posisi kedua dari Bagnaia saat memasuki lap ketujuh.

Setelah posisinya diambil Marquez, Bagnaia kini harus dilewati Vinales yang menyodok posisi ketiga di lap kedelapan. 

Vinalis membalap begitu kencang, ia belum berhenti memamerkan kecepatan motor pabrikan KTM Tech3 yang di gunakan.

Tak berselang lama Vinales gantian menyalip posisi Marquez. Ia menang dalam trek lurus dan menyalip Baby Alien di tikungan satu lap kesepuluh.

Memasuki separuh balapan, 12 putaran dari total 22 putaran, Franco Morbidelli tampanya mengalami habis ban.

Performanya melambat dan kini posisi terdepan diambil alih Vinales. Ia juga dilewati oleh Bagnaia yang kini di posisi ketiga.

Dengan 10 lap tersisa, Vinales masih memimpin, tetapi Marquez menempelnya cukup dekat, sementara Bagnaia kini juga terus meningkatkan kecepatannya.

Sementara itu, nasib buruk harus dialami Jorge Martin yang mengalami crash. Ia terjatuh di tikungan 12.

Tujuh lap tersisa, Vinales masih memimpin Marquez. Bagnaia ketiga. 

Namun posisi Vinales jelas menunjukkan tanda-tanda tak aman karena Marquez terus mendekat.

Tak berselang lama, Vinales melebar di tikungan 6 dan posisi diambil alih Marquez.

Lima lap tersisa, Marquez memimpin Vinales, dengan Bagnaia merayap lebih dekat.

Di posisi keempat ditempati Johan Zarco dan Morbidelli saat di posisi kelima.

Sementara itu, Alex Marquez menyodok posisi ketujuh setelah mengambil penalty.  

Disisi lain, Jorge Martin dilaporkan telah dibawa ke pusat medis setelah insiden crash. 

Empat lap tersisa, Marquez mencatatakan lap terbaiknya. Ia mulai menjauhi Vinales di posisi kedua.

Sementara Bagnaia kini berada satu detik di belakang Vinales. 

Di sisa balapan, perubahan posisi di depan tak terjadi, Marquez berhasil mempertahankan posisinya hingga garis finis, diikuti Vinales dan Bagnaia.

Franco Morbidelli dan Johann Zarco melengkapi pembalap di lima besar.

(Tio)

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.