BYD Raja Mobil Elektrifikasi, Sebulan Bisa Jualan Nyaris 300 Ribu Unit
GH News April 14, 2025 04:05 PM

Pabrikan mobil asal China kini mulai berdatangan ke Indonesia dan langsung menarik perhatian dengan sederet mobil elektrifikasi. Tapi, di negara asalnya, siapa sih yang sebenarnya paling laris?

Dilansir dari CnEVPost yang mengutip data China Passenger Car Association (CPCA), BYD masih jadi raja mobil elektrifikasi di China awal 2025 ini. Merek ini sukses menjual lebih dari 290 ribu unit kendaraan berbasis baterai sepanjang Maret 2025.

Perlu diketahui, kendaraan elektrifikasi atau New Energy Vehicle (NEV) mencakup mobil listrik murni (BEV), plug-in hybrid (PHEV), dan kendaraan berbahan bakar hidrogen. Fokus besar BYD di sektor ini membuahkan hasil, yakni mereka menguasai 29,3% market share di pasar domestik China.

Di posisi kedua ada Geely, yang berhasil mencatatkan penjualan lebih dari 110 ribu unit NEV dan memegang 11,2% pangsa pasar.

Sementara Tesla, meski berasal dari Amerika Serikat dan berada di tengah panasnya hubungan dagang dengan China, justru tetap gacor. Mereka menjual lebih dari 74 ribu unit dan menguasai 7,5% pasar, naik 18,8% dibanding tahun lalu.

Di posisi keempat ada perusahaan gabungan SAIC-GM-Wuling yang memegang 7 persen dari market share. Disusul oleh merek Changan di posisi kelima dengan 6,2 persen market share dan Chery yang menempati urutan keenam merek mobil elektrifikasi terlaris di China sepanjang Maret 2025 dengan 4,5 persen market share.

Berikut ini adalah daftar 10 merek mobil elektrifikasi (NEV) terlaris di China sepanjang Maret 2025 menurut data dari China Passenger Car Association (CPCA) via CnEVPost:

  1. BYD - 290.000-an unit (29,3%)
  2. Geely - 110.000-an unit (11,2%)
  3. Tesla - 74.000-an unit (7,5%)
  4. SAIC-GM-Wuling - 69.000-an unit (7,0%)
  5. Changan - 61.000-an unit (6,2%)
  6. Chery - 45.000-an unit (4,5%)
  7. Li Auto - 36.000-an unit (3,7%)
  8. Leapmotor - Sekitar 33.000-an unit (3,4%)
  9. GAC Aion - Sekitar 32.000-an unit (3,3%)
  10. Xpeng - 30.000-an unit (3,0%)




© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.