Game PC di Epic Games Store lagi murah banget nih, detikers. Mereka tengah memberikan diskon hingga 90%, untuk setiap game di platformnya tersebut.
Sayangnya penawaran menarik ini tidak berlangsung lama, karena cuma digelar selama 15 hari. Event bertajuk Epic Savings tersebut sudah bergulir sejak tanggal 10-24 April 2025.
Setelah periode diskonnya berakhir, semua harga jualnya akan kembali seperti semula. Jadi ini merupakan kesempatan terbaik bagi kalian yang sedang mencari game baru untuk dimainkan di PC.
Sebenarnya bila mengacu pada keterangan Epic di situs resminya, potongan harga yang diberikan hanya sampai 80%. Namun setelah detikINET mencoba menelusurinya, Selasa (15/4/2025), ternyata dalam event Epic Savings ini ada beberapa game yang didiskon hingga 90%.
Contoh game yang harganya dipangkas banyak ialah Need for Speed Heat Deluxe Edition. Game ini aslinya dijual senilai Rp 759 ribu, tapi sekarang dibanderol sangat murah menjadi Rp 75.900.
Selain itu juga ada NEW Joe & Mac - Caveman Ninja yang juga didiskon 90%. Game santai ini punya harga normal Rp 249 ribu dan kini menjadi Rp 24.900.
Lalu game berjudul Astria Ascending juga dikorting menjadi Rp 18.899. Padahal harga awalnya cukup menguras kantong bila membelinya di akhir bulan, sekitar Rp 188.999.
Namun tak hanya ketiga judul itu yang bisa gamer dapatkan dengan harga terjangkau. Untuk memudahkan kalian dalam mencari game murah nan berkualitas, mungkin daftar berikut bisa menjadi referensi. Perlu diingat ya, harga yang tertera sudah didiskon.