Daftar Tim Lolos Semifinal Liga Champions: Inter Tembus, Penantian 16 Tahun Arsenal Terbayar
Dwi Setiawan April 17, 2025 06:24 AM

TRIBUNNEWS.COM - Daftar tim lolos semifinal Liga Champions setelah merampungkan leg kedua babak 8 besar, pada Kamis (17/4/2025) dini hari WIB.

Arsenal akhirnya pecah telur setelah 16 tahun absen ke semifinal, sementara Inter Milan singkirkan Bayern Munchen di babak 8 besar.

Hal ini membuat Inter Milan berhasil lolos keempat kalinya dalam sejarah mengikuti Liga Champions.

Adapaun hasil Inter vs Bayern Munchen yang digelar di Giuseppe Meazza berakhir dengan skor imbang 2-2.

INTER VS MUNCHEN - Yann Sommer (jersey oranye) melakukan penjagaan terhadap pemain lawan yang akan melepaskan tembakan pada pertandingan leg 2 perempat final Liga Champions 2024/2025 antara Inter Milan vs Bayern Munchen di Giuseppe Meazza Stadium, Kamis (17/4/2025) dini hari WIB.
INTER VS MUNCHEN - Yann Sommer (jersey oranye) melakukan penjagaan terhadap pemain lawan yang akan melepaskan tembakan pada pertandingan leg 2 perempat final Liga Champions 2024/2025 antara Inter Milan vs Bayern Munchen di Giuseppe Meazza Stadium, Kamis (17/4/2025) dini hari WIB. (web resmi Bayern Munchen)

Pada laga ini, Munchen yang mengejar ketertinggalan skor agregat langsung tampil menekan sejak menit awal.

Namun aksi balas membalas gol seluruhnya baru tercipta pada babak kedua.

Dua gol Inter Milan lahir dari aksi Lautaro Martinez (58') dan Benjamin Pavard (61').

Sementara dua gol tim tamu dibukukan oleh Harry Kane (52') dan Eric Dier (76').

Hasil imbang 2-2 ini sudah cukup mengantar Inter Milan melaju ke semifinal Liga Champions.

Tim asuhan Simone Inzaghi itu unggul agregat 4-3 setelah menang 2-1 pada leg pertama.

Kini Nerazzurri telah membukikan pencapaian keempat kalinya lolos ke semifinal di ajang Liga Champions (2002/03, 2009/10, 2022/23, 2024/25).

Di babak semifinal nanti, Inter akan menghadapi Barcelona yang lebih dulu lolos setelah menyingkirkan Borussia Dortmund dengan agregat 5-3.

Beralih ke pertandingan lainnya, Arsenal akhirnya lolos ke semifinal Liga Champions untuk pertama kalinya sejak 16 tahun, setelah menggasak Real Madrid.

MADRID VS ARSENAL - Momen sebelum kick-off pertandingan leg 2 perempat final Liga Champions 2024/2025 pertemukan Real Madrid vs Arsenal di Santiago Bernabeu, Spanyol, Kamis (17/2/2025) dini hari WIB.
MADRID VS ARSENAL - Momen sebelum kick-off pertandingan leg 2 perempat final Liga Champions 2024/2025 pertemukan Real Madrid vs Arsenal di Santiago Bernabeu, Spanyol, Kamis (17/2/2025) dini hari WIB. (web resmi Real Madrid)

Bertandang ke Santiago Bernabeu pada leg kedua, Arsenal tampil dengan percaya diri berkat keunggulan 3-0 pada leg pertama.

Alih-alih bakal kena comeback di markas Madrid, secara mengejutkan Arsenal justru membuat malu Los Blancos di kandang sendiri.

Ya, hasil Real Madrid vs Arsenal berakhir dengan skor 1-2 untuk The Gunners.

Pada laga ini, Real Madrid aktif menyerang, tapi justru Arsenal yang lebih sering mengancam. 

Dua gol Arsenal dicetak oleh Bukayo Saka (65') dan Gabriel Martinelli (90+3'), Madrid sempat membalas melalui Vinicius Junior (67').

Kemenangan ini mengantar Arsenal ke babak semifinal Liga Champions dengan keunggulan agregat 5-1.

SELEBRASI SAKA - Bukayo Saka pemain Arsenal berselebrasi setelah mencetak gol ke gawang Real Madrid dalam semifinal Liga Champions 2024/25 Leg 2 di Santiago Bernabeu pada 17 April 2025. (Foto: Laman Resmi Arsenal). (Laman Resmi Arsenal)

Arsenal akhirnya melaju ke semifinal Liga Champions untuk pertama kalinya sejak 2009 atau 16 tahun yang lalu.

Di babak semifinal nanti, Arsenal akan menghadapi PSG yang lebih dulu lolos setelah menyingkirkan Aston Villa.

Daftar Tim Lolos Semifinal Liga Champions

1. Barcelona

2. PSG

3. Inter Milan

4. Arsenal

Rekap Hasil Babak 8 Besar Liga Champions

Leg 2

Rabu, 16 April 2025

Dortmund 3-1 Barcelona (Agregat 3-5)

Aston Villa 3-2 PSG (Agregat 4-5)

Kamis, 17 April 2025

Inter Milan 2-2 Bayern Munchen (Agregat 4-3)

Real Madrid 1-2 Arsenal (Agregat 1-5)

(Hafidh Rizky Pratama)

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.