Pengemudi Ioniq 5 Sempat Dikeroyok Usai Seruduk 23 Motor di Diskotek Sunter
GH News April 19, 2025 05:05 PM

Mobil Hyundai Ioniq 5 menabrak pejalan kaki hingga pedagang tahu bulat di kawasan Sunter, Jakarta Utara. Kecelakaan tersebut berakhir setelah mobil menyeruduk 23 motor di parkiran diskotek hingga pengemudi dikeroyok massa.

"Pengemudinya diamankan. Tetapi, karena kondisinya luka-luka, jadi yang bersangkutan dibawa ke rumah sakit," kata Kasat Lantas Jakarta Utara AKBP Donni Bagus Wibisono saat dihubungi detikcom, Sabtu (19/4/2025).

Donni mengatakan pengemudi inisial MPK (31) itu sempat dikeroyok massa yang emosional. MPK kemudian dilarikan ke rumah sakit.

"Pengemudi dibawa ke RS Mitra Kemayoran karena mual dan muntah-muntah, karena sempat dipukuli," imbuhnya.

Diduga Mabuk

Pengemudi mobil tersebut diduga dalam kondisi mabuk saat peristiwa kecelakaan terjadi. Hasil tes menunjukkan ia positif mengonsumsi alkohol.

"Dugaan (mabuk). Hasil alcotest-nya 0,24," ujar AKBP Donni saat dihubungi detikcom, Sabtu (19/4/2025).

"Kalau mabuknya di mana, kami tidak tahu, tapi sepertinya di daerah Jakarta Selatan. Saat itu yang bersangkutan mau pulang," imbuhnya.

Kronologi Kecelakaan

Kecelakaan terjadi pada pukul 02.30 WIB tadi, berawal saat mobil Ioniq 5 yang dikemudikan oleh MPK (31) melaju di Jalan Danau Utara menabrak seorang pejalan kaki laki-laki inisial AJ. Setelah itu, mobil tersebut menabrak motor Honda Beat yang ditumpangi oleh tiga orang.

Pengemudi dan penumpang motor Honda Beat kemudian terpental dan menabrak 2 pedagang tahu bulat. Mobil Ioniq 5 tidak terkendali hingga akhirnya menyeruduk 23 motor yang diparkir di depan Diskotek Helen's, Sunter.

Empat orang terluka akibat kecelakaan tersebut. Satu orang pejalan kaki dan tiga lainnya adalah pemotor bonceng tiga.

"Pejalan maki Saudara AJ mengalami luka patah tulang lengan kanan berobat di RS Royal Progress, pengendara sepeda motor Honda Beat AD mengalami luka lecet di siku tangan kanan, penumpang motor Honda Beat FF mengalami luka di bagian paha kanan lecet, penumpang motor Honda MAG luka robek betis kiri dan sesak di dada, ketiganya berobat di RS Satyanegara," ucap dia.

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.