Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari
Grid.ID - Pakar hukum Mario Lasut turut menghadiri pemakaman Hotma Sitompul. Mario Lasut menjadi salah satu pelayat yang mengantarkan Hotma Sitompul ke peristirahatan terakhirnya.
Sosok Hotma Sitompul sendiri begitu dibanggakan oleh sesama praktisi hukum di Indonesia. Bahkan, Mario Lasut menyebut Hotma Sitompul sebagai pahlawan advokat Indonesia.
“Saya cukup bangga dengan sosok pahlawan advokat Indonesia seperti bang Hotma Sitompul yang sudah banyak mendedikasikan baik secara keilmuannya dan pengabdiannya,” ujar Mario Lasut di San Diego Hills, Karawang, Jawa Barat, Sabtu (19/4/2025).
Mario Lasut juga menyebut bahwa Hotma Sitompul begitu membela kaum-kaum lemah. Dia juga turut memperjuangkan hak orang-orang yang dikriminalisasikan.
“Pengabdian itu untuk memperjuangkan hak-hak orang miskin untuk memperjuangkan orang orang yang terkriminalisasi. Itu luar biasa, dan itu tidak terjadi di Republik ini seperti bang Hotma,” terangnya.
Sepak terjang Hotma Sitompul di dunia hukum pun membuat rekan-rekan sesama pengacara terpukau. Mario Lasut pun memberikan pujian tinggi bagi Hotma Sitompul.
“Wah bang Hotma luar biasa hebat dan sangat luar biasa. Itu bukan hanya menginspirasi ke saya saja tapi ke seluruh lawyer Indonesia dan anak - anak muda zaman sekarang,” ujar Mario Lasut.
“Mereka banyak belajar pada bang Hotma dan dedikasinya pada Negara terutama untuk rakyat tertindas, ter kriminalisasi itu luar biasa,” tutupnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, Hotma Sitompul meninggal dunia akibatpenyakit ginjal yang diderita. Hotma Sitompul berpulang dalam perawatan intensif di RSCM Kencana, Rabu (16/4/2025).
Hotma Sitompul pun disemayamkan di rumah duka yang merupakan tempat tinggal semasa hidupnya di kawasan Antasari, Jakarta Selatan. Tiga hari disemayamkan, Hotma Sitompul dimakamkan di San Diego Hills, Karawang, Jawa Barat, Sabtu (19/4/2025).