TIMESINDONESIA, BANDUNG – Sosok Raju Sahrial Ilhami mungkin belum banyak dikenal publik luas, namun kiprahnya di bidang pendidikan patut mendapat perhatian. Pemuda asal Tasikmalaya, Jawa Barat ini telah menunjukkan dedikasi luar biasa terhadap dunia pendidikan sejak tahun 2017.
"Sejak awal, saya yakin dan percaya bahwa pendidikan adalah kunci untuk membuka peluang dan menciptakan masa depan yang lebih baik," ujar Raju dalam sebuah wawancara kepada TIMES Indonesia melalui keterangan tertulis, Selasa (22/4/2025).
Dengan semangat itu, ia mendirikan Yayasan Karya Muda Duta Pendidikan Jawa Barat (YKMDPJB) yang mana menjadi wadah pengembangan potensi pemuda dan menjembatani kesenjangan pendidikan, khususnya di daerah yang kurang terlayani.
Advokasi Duta Pendidikan: Peran Aktif Pemuda dalam Komunitas
Salah satu program unggulan yang digagas Raju adalah Advokasi Duta Pendidikan. Program ini memungkinkan para pemuda untuk aktif berkontribusi di bidang pendidikan, sesuai dengan minat dan latar belakang masing-masing.
Program ini kata dia mencakup berbagai bidang seperti pendidikan kesehatan, literasi, kebudayaan, kepariwisataan, serta program sosial kemasyarakatan.
"Kami punya kegiatan Goes to School dan Campus, juga edukasi online melalui media lokal hingga platform Instagram," jelas Raju menjelaskan.
Program Peduli Teman Disabilitas juga menjadi bagian dari inisiatif sosial yang dijalankan yayasan ini. Lewat pendekatan inklusif dan inovatif, Raju mendorong para pemuda untuk menjadi agen perubahan di lingkungan mereka.
Duta Pendidikan Jawa Barat: Platform Kolaborasi dan Inovasi
Keluarga besar Yayasan Karya Muda dan Ikatan Duta Pendidikan Jawa Barat. (FOTO: Raju for TIMES Indonesia)
Sejak 2020, Raju mengembangkan platform Duta Pendidikan Jawa Barat (DPJB). Platform ini menjadi ruang kolaborasi bagi para pemuda untuk bertukar ide dan menciptakan inovasi di berbagai bidang.
DPJB telah berjalan selama lima tahun dan rutin menggelar pelatihan, seminar, serta workshop untuk membekali generasi muda dengan keterampilan yang relevan.
"Mulai dari pelatihan kepemimpinan, soft skills, pageant skills, kewirausahaan, hingga teknologi informasi. Kami ingin membentuk ekosistem pemuda yang berkarya dan berdaya saing," tutur Raju.
Mendorong Generasi Muda untuk Siap Hadapi Tantangan Global
Raju percaya bahwa pemberdayaan pemuda merupakan langkah strategis untuk kemajuan daerah, khususnya Jawa Barat. Ia meyakini bahwa pemuda memiliki kekuatan untuk menjadi pendorong perubahan sosial.
"Kami ingin menciptakan generasi yang siap menghadapi tantangan global, tetapi tetap mampu memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat sekitar," imbuhnya.
Melalui berbagai inisiatif dan programnya, Raju Sahrial Ilhami menjadi teladan nyata bagaimana niat tulus dan kerja keras bisa membawa perubahan positif. Ia membuktikan bahwa setiap orang memiliki potensi untuk menciptakan masa depan yang lebih baik.