TRIBUNNEWS.COM - Model Paula Verhoeven akhirnya blak-blakan memberikan klarifikasi soal isu perselingkuhannya dengan teman Baim Wong, Niko Surya.
Bukan terjadi perselingkuhan seperti yang dilontarkan Baim Wong, Paula pun kemudian membeberkan awal cerita sebenarnya.
Dikatakan janda dua anak ini, bahwa sosok Niko Surya, pria yang terekam dalam rekaman CCTV, bisa masuk ke dalam rumah karena mendapat izin dari mantan suaminya, Baim Wong.
Pengakuan itu dikatakan Paula, saat menjadi bintang tamu dalam podcast bersama Denny Sumargo di YouTube.
"Jadi isu tentang CCTV yang masuk di kamar itu di sini aku tuh mau ngomong, bahwa kondisi itu laki-laki ini bisa masuk di dalam rumah itu atas izin mantan suami saya," ujar Paula, dikutip Tribunnews, Rabu (23/4/2025).
Model berusia 37 tahun ini mengungkapkan bahwa hubungan mereka dengan Niko sudah terjalin cukup lama.
Ia menyebut Niko telah bersahabat dengan Baim selama puluhan tahun, bahkan sudah seperti saudara sendiri.
"Karena kita tuh berteman, mereka berteman puluhan tahun, sudah seperti saudara," sambung Paula.
Istri dari Niko pun disebut akrab, baik dengan Paula maupun dengan keluarga mereka.
"Dan istrinya juga kenal baik sama kita, juga sama aku," beber Paula.
Paula juga menjelaskan bahwa keterlibatan pria tersebut dalam hubungan rumah tangganya bukanlah hal yang tiba-tiba.
Melainkan sudah terjadi sejak awal pernikahan.
Mama Pau, begitu sapaan akrabnya, mengaku bahwa Niko sering menjadi penengah saat terjadi pertengkaran dengan Baim.
"Dan kenapa orang ini bisa terlibat dalam hubungan kami, karena memang sudah dilibatkan sejak awal."
"Misalnya kita lagi berantem orang ini adalah penengah gitu," terang Paula.
Menurut Paula, keberadaan Niko itu di rumah juga bukan tanpa alasan, karena memang diizinkan langsung oleh mantan suaminya.
Sebagai istri, Paula mengaku hanya mengikuti keputusan tersebut.
"Karena jelas itu memang yang mengizinkan tinggal di situ adalah beliau gitu loh."
"Saya sebagai istri ikut aja," jelas Paula.
Ia menegaskan bahwa semua ini hanyalah kesalahpahaman Baim semata.
"Iya, hanya salah paham," kata Paula.
Seperti diketahui, Baim Wong dan Paula Verhoeven telah resmi bercerai pada 16 April 2025.
Meski keduanya telah resmi bercerai, namun permasalahan antara Baim dan Paula tak kunjung usai.
(Tribunnews.com, Rinanda)