Spesifikasi Lengkap Jaecoo J5 BEV yang Siap Dijual di Indonesia Tahun Ini
kumparanOTO April 26, 2025 11:21 AM
Jaecoo akhirnya merilis spesifikasi lengkap mobil listrik mereka, Jaecoo J5 BEV yang telah dikenalkan di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 lalu. Mobil listrik yang mengusung gaya SUV modern ini jadi produk ketiga brand asal Tiongkok itu di Tanah Air.
Meski sudah dikenalkan dua bulan lalu, detail spesifikasi lengkapnya baru resmi disampaikan dalam sesi media gathering khusus yang digelar di Wuhu, China pada Kamis, 24 April 2025. Informasi ini diungkap langsung oleh Ryan Ferdiean, Product Manager Jaecoo Indonesia.
Secara dimensi, SUV listrik ini punya panjang 4.380 mm, lebar 1.860 mm, dan tinggi 1.650 mm, dengan wheelbase mencapai 2.620 mm. Ground clearance-nya juga mumpuni berkat approach angle 20 derajat dan departure angle 30 derajat, membuatnya cukup percaya diri diajak keluar jalur aspal—sesuai dengan branding Jaecoo sebagai penyedia 'mobil off-road yang elegan'.
Dari sektor performa, Jaecoo J5 BEV dibekali motor listrik berdaya 67 kW dengan peak power mencapai 155 kW atau 207 dk. Torsi puncaknya menyentuh 288 Nm, yang membuat akselerasi 0-100 km/jam dapat dicapai dalam waktu 7,7 detik. Kecepatan putaran motor listrik ini mencapai 18.000 rpm.
Perbesar
Pengunjung membuka pintu Jaecoo J5 BEV di Shanghai Auto Show 2025. Foto: Tio Ridwan/kumparan
Mobil ini menggunakan baterai berkapasitas 60,9 kWh yang mampu menempuh jarak hingga 400 kilometer dalam pengujian WLTC, atau 470 km berdasarkan standar NEDC Thailand. Proses pengisian dayanya pun cepat, dengan kemampuan fast charging dari 30 persen hingga 80 persen hanya dalam waktu 27 menit.
Untuk kenyamanan, suspensi depan menggunakan MacPherson dan belakang mengandalkan sistem multi-link. Jaecoo J5 BEV hadir dalam konfigurasi 5-seater, dipadukan dengan ban berukuran 235/55R18 yang terpasang pada velg 18 inci berlebar 7,5J.
Sayangnya, Anda tak bisa buru-buru membeli kendaraan ini. Setidaknya, Anda perlu menunggu hingga kuartal 3 tahun ini. Tapi paling tidak, Jaecoo J5 BEV sudah dipastikan bakal masuk ke pasar Indonesia tahun ini.
“Tahun ini pasti, mungkin Q3, paling lambat Q4. Nanti akan ditampilkan juga di GIIAS (Gaikindo Indonesia International Auto Show), harapannya sudah setir kanan,” ujar Evan Angganantika, Head of Marketing JAECOO Indonesia kepada kumparanOTO, Kamis (24/4) di Wuhu, China.
Perbesar
Penampilan Jaecoo J5 AWD di 2025 International Business Summit di Wuhu, China. Foto: Tio Ridwan/kumparan
***
kumparan New Energy Vehicle Summit 2025 akan digelar pada Selasa, 6 Mei 2025, di MGP Space, SCBD Park.
Forum diskusi ini menghadirkan para pemangku kepentingan, termasuk pemimpin industri, profesional, dan perwakilan pemerintah, untuk berdiskusi serta berbagi wawasan mengenai masa depan industri otomotif berkelanjutan. Daftar sekarang di: