Timnas Futsal Putri Siap Mentas di Piala Asia: Momentum untuk Menantang Batas
kumparanBOLA April 26, 2025 01:40 PM
Timnas Futsal Putri Indonesia akan berlaga di Piala Asia Futsal 2025. Indonesia tergabung di Grup C bersama tiga lawan berat: Jepang, Thailand, dan Bahrain.
Piala Asia Futsal akan digelar di China 6 hingga 17 Mei mendatang. Garuda Pertiwi percaya diri lolos dari babak grup usai menorehkan hasil baik di babak kualifikasi.
Ketua Umum FFI, Michael Sianipar, menyampaikan pentingnya membawa harum nama Indonesia, menjaga kondisi fisik, mental, dan kekompakan tim. Ia juga berharap timnas mampu tampil maksimal dan melampaui target yang dicanangkan.
“Turnamen ini bukan hanya soal lolos. Ini momentum untuk mengukur kesiapan dan menantang batas. Dari sini kita bisa melihat sejauh mana kesiapan menghadapi sejumlah event besar lainnya,” ujar Michael dalam keterangan resminya.
Kemenpora Lepas Timnas Futsal Wanita ke Piala Asia. Foto: Dok. FFI
zoom-in-whitePerbesar
Kemenpora Lepas Timnas Futsal Wanita ke Piala Asia. Foto: Dok. FFI
Sebelum berangkat ke China, Timnas Futsal Putri akan menjalani serangkaian uji coba di Thailand 24 hingga 30 April mendatang. Kemudian, mereka akan terbang ke China untuk melakukan adaptasi cuaca.
Piala Asia Futsal menjadi ajang penting karena hanya tiga tim terbaik yang akan mendapatkan tiket ke Piala Dunia Futsal Wanita 2025 di Filipina, yang digelar pada November mendatang. Indonesia menargetkan juara grup, lolos ke semifinal hingga bisa menjadi juara.
© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.