Pak Tarno Viral Diduga Mengemis, Dewi Istri ke-10 Kena Hujat
Willem Jonata May 05, 2025 03:31 PM

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pesulap Pak Tarno belakangan viral karena dianggap mengemis di kawasan Wisata Kota Tua, Jakarta Utara.

Momen tersebut kemudian beredar dan menimbulkan spekulasi Pak Tarno mengemis meminta uang dari para pengunjung.

Padahal Pak Tarno hanya berjalan-jalan dengan istri keenamnya. Saat itu Pak Tarno menggunakan topi khas dan alat bantu jalan.

Banyak pengunjung kemudian meminta foto bareng dengan sang pesulap hingga akhirnya diberikan uang senilai Rp 5 ribu hingga Rp 10 ribu.

Melihat kejadian itu, Dewi, istri ke-10 Pak Tarno, dihujat netizen.

"Saya pun diserang sama netizen di TikTok saya, karena kan saya paginya itu sama Pak Tarno kan, kasih bedak sambil TikTok-an, terus tiba-tiba di TikTok itu saya diserang, katanya, 'ah nyuruh Pak Tarno buat ngemis-ngemis di Kota Tua', kan saya kaget," kata Dewi ketika dihubungi Tribunnews.com, Senin (5/5/2025).

Dewi menjelaskan tidak mengetahui lebih jauh mengenai kejadian Pak Tarno di Kota Tua, sebab ia sibuk mengurus kios suaminya itu yang menjual alat tulis dan ikan cupang.

Namun Dewi justru dituduh menyuruh Pak Tarno mengemis untuk mendapatkan uang.

"Saya kaget diserang semua sama netizen. Terus (ditanya netizen), 'udah donasi ke mana? Kenapa sampai sekarang ngemis-ngemis di Kota Tua?', aku kan bingung ya," ujar Dewi.

Hujatan netizen tersebut kemudian membuat Dewi memutuskan menutup komentar di semua akun sosial medianya, salah satunya TikTok.

Sebab tidak sedikit yang menghujat Dewi di TikTok usai video Pak Tarno viral.

"Iya, di TikTok saya, saya sampai non-aktifkan komentarnya. Sampai ribuan itu di TikTok," imbuhnya.

 

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.