Vanja Milinković-Savić Masuk Daftar Buruan Manchester United
ruber.id May 07, 2025 10:59 AM

Manchester United mulai mempersiapkan perombakan di sektor penjaga gawang dengan memasukkan nama Vanja Milinković-Savić.

Vanja masuk ke dalam daftar incaran Man United pada bursa transfer Juli 2025, mendatang.

Dikutip ruber.id dari akun X pakar sepak bola Eropa, Fabrizio Romano, klub berjuluk Setan Merah tersebut, telah melakukan kontak awal dengan pihak Torino.

Torino, merupakan klub yang dibela kiper asal Serbia tersebut.

Namun, saat ini, Man United masih menunggu kepastian soal harga transfer dan negosiasi lebih lanjut.

“Man United telah memasukkan nama Vanja ke dalam daftar buruan transfer untuk musim panas mendatang,” ungkap Romano, Selasa (6/5/2025).

Diketahui, saat ini, posisi penjaga gawang menjadi sektor yang harus dibenahi dan menjadi sorotan di Man United.

Hal ini dikarenakan, performa kiper utama Andre Onana yang inkonsisten.

Sehingga, kedatangan kiper baru berkualitas bisa memicu persaingan antarkiper di kubu Setan Merah.

Kebutuhan akan adanya kiper yang mampu diandalkan di mistar gawang ini juga menjadi fokus perhatian pelatih Man United saat ini, Ruben Amorim.

Profil Singkat Vanja Milinković-Savić

Vanja Milinković-Savić, yang lahir pada 20 Februari 1997 di Orense, Spanyol, merupakan sosok penting di bawah mistar gawang Torino dan juga andalan tim nasional Serbia.

Ia berasal dari keluarga atlet, dengan sang ayah Nikola Milinković adalah mantan pemain sepak bola, dan ibunya, Milana Savić, merupakan mantan pebasket profesional.

Ia juga, dikenal sebagai adik dari gelandang ternama, Sergej Milinković-Savić.

Langkah Manchester United ini, dinilai sebagai respons atas performa yang belum konsisten dari Andre Onana sepanjang musim ini.

Man United, tampaknya berusaha mencari alternatif yang lebih stabil dan tangguh di posisi penjaga gawang.

Selain itu, Milinković-Savić dinilai memiliki profil yang sesuai dengan kebutuhan tim.

Dengan postur yang menjulang dan pengalaman di level top Eropa, Vanja bisa menjadi tambahan penting bagi Man United, jika transfer ini terwujud pada bursa mendatang.

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.