TRIBUNNEWS.COM - Pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier telah digelar di COMO Shambhala Estate, Gianyar, Bali pada Rabu (7/5/2025).
Pernikahan ini tidak hanya dihadiri keluarga, para sahabat juga tergabung dalam barisan bridesmaid dan groomsmen.
Namun di barisan groomsmen tak ada sosok Vidi Aldiano.
Bunga Citra Lestari alis BCL pun penasaran mengapa Vidi tak jadi groomsmen dari Maxime Bouttier.
Terkait hal ini, Vidi Aldiano lantas mengungkap alasan tak jadi groomsmen di pernikahan Luna dan Maxime.
Diakui Vidi jika dirinya baru mendapat undangan pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier sebulan yang lalu.
"Kenapa lu nggak jadi bridesmaid atau groomsmen malam hari ini?" tanya BCL ke Vidi, dikutip dari YouTube Luna Maya, Senin (12/5/2025).
"Aku ya, aku undangan aja dia salah nomorku," ucap Vidi Aldiano.
"Aku baru diundang sebulan yang lalu," sambungnya.
Sementara itu, BCL menjelaskan duduk perkara insiden Vidi nyaris tak diundang ke pernikahan Luna dan Maxime
Rupanya, undangan pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier sudah dikirim ke nomor kontak Vidi Aldiano jauh-jauh hari.
Namun, nomor yang dituju ternyata salah.
"Ini bener, 'Vid lu dateng kan' 'Gue nggak diundang', ternyata salah nomor," terang BCL.
Sambil berseloroh, Vidi Aldiano mengaku kurang bersahabat dengan Luna Maya.
"Salah nomor Luna Maya, kurang bersahabat kita ya," ujar Vidi.
Adapun rangkaian acara pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier dilanjutkan dengan acara resepsi pada Kamis (8/5/2025).
Sama seperti sebelumnya, Luna Maya menggandeng sederet sahabat dekatnya untuk menjadi bridesmaid.
Deretan artis yang jadi bridesmaid di antaranya ada Taskya Namya, Melaney Ricardo, Ayu Dewi, hingga Millane Fernandez.
Para bridesmaid tersebut turut memeriahkan acara dengan busana seragam yang serasi.
Mereka tampil sebagai bridesmaid dalam balutan gaun berwarna hijau, ungu hingga cream.
Ayu Dewi, Melaney Ricardo, Taskya Namya hingga Millane Fernandez terlihat anggun dan elegan dalam seragam yang senada.
Tak hanya menunjukkan kekompakan, kehadiran mereka juga memberi sentuhan hangat dan penuh warna di momen bahagia itu.
Keseruan para bridesmaid ini dibagikan Melaney di akun Instagram story-nya @melaney_ricardo, Kamis (8/5/2025).
"Bridesmaid," tulis Melaney Ricardo.
Di unggahan lainnya, Melaney membagikan momen saat dirinya datang ke pernikahan Luna dan Maxime.
Ia juga tampak berfoto dengan tamu undangan yang lain.
"Glimpse of awesome moments. Thank you Bali!" tulisnya.
(Indah Aprilin)