Cabut Gugatan Wanprestasi Terhadap Reza Gladys, Pihak Nikita Mirzani Bantah Dapat Tekanan
Siti M July 17, 2025 09:34 PM

Grid.ID - Nikita Mirzani diketahui cabut gugatan wanprestasi terhadap Reza Gladys. Hal ini pun membuat publik mengira pihak Nikita mendapat tekanan dari lawan.

Namun tuduhan itu langsung dibantah oleh pihak Nikita Mirzani. Hal ini pun langsung dijelaskan oleh kuasa hukum Nikita, yakni Fahmi Bachmid.

Ya, alasan dibalik Nikita Mirzani diketahui cabut gugatan wanprestasi terhadap Reza Gladys rupanya semata-mata didasari pada strategi hukum. Yang hal itu sudah disepakati oleh Nikita.

"Oh nggak. Ini urusan strategi, yang tahu strateginya ya yang mengajukan gugatan," ujar Fahmi Bachmid dikutip dari Tribunnews.com, Kamis (17/7/2025).

Fahmi juga mengatakan saat ini pihaknya tengah menghadapi dua proses hukum secara bersamaan. Yakni perkara perdata wanprestasi dan pidana dugaan kasus pemerasan dan tindak pidana pencucian uang (TPPU) dimana Nikita terlibat.

Oleh karenanya, tim hukum Nikita Mirzani memilih untuk fokus ke perkara pidana yang lebih penting. Dan mengorbankan gugatan untuk Reza Gladys.

"Jadi di saat kita mendapatkan dua pilihan, ada sidang perdata dan sidang pidana.

Kalau dua-duanya dijalankan, kita khawatir tidak bisa konsentrasi di satu hal yang paling penting, yaitu perkara pidana," imbuh Fahmi.

Kendati demikian, pencabutan ini bukan berarti pihaknya mengaku kalah.

Melainkan hanya menunda sementara waktu agar fokus pada kasus yang sedang menjerat Nikita yang dianggap lebih penting.

"Akhirnya yang perlu kita dahulukan bagaimana kita memberikan pembelaan secara pribadi kepada Nikita Mirzani," kata Fahmi Bachmid dikutip dari Kompas.com.

Tak berhenti sampai di situ, lagi dan lagi, dengan tegas Fahmi membantah alasan dibalik Nikita Mirzani diketahui cabut gugatan wanprestasi terhadap Reza Gladys bukan karena tekanan.

"Itu menjadi rahasia nanti, gak ada masalah. Yang penting kita jangan sampai di dalam sebuah perkara itu kita tidak hadir karena kita lagi konsentrasi di sebuah masalah. Lebih bagus kita mengambil sikap, kita cabut, kita fokus kepada suatu masalah pidana," tandas Fahmi Bachmid.

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.