Resep Pudding Labu Kuning Tanpa Santan, Sehat Rendah Kalori
Grid Content Team October 24, 2025 04:34 PM

SajianSedap.Com -Siapa bilang bikin pudding itu ribet? Yuk, cobain resep pudding labu kuning tanpa santan yang satu ini!

Teksturnya lembut, rasanya manis alami, dan yang paling penting—lebih sehat karena tanpa santan.

Dessert ini cocok banget buat camilan keluarga, terutama buat kamu yang lagi diet atau ingin cemilan rendah lemak tapi tetap enak.

Waktu: 45 menit

Bahan-bahan:

300 gram labu kuning (kukus hingga empuk)

3 sdt fiber creme

1 bungkus agar-agar putih

80 gram gula pasir (bisa disesuaikan selera)

¼ sdt garam

1 sdt vanili cair (opsional untuk aroma)

Bahan Tambahan untuk Variasi Rasa:

2 sdm madu (untuk rasa manis alami)

1 sdt kayu manis bubuk (untuk aroma rempah lembut)

Topping buah segar atau kismis

Cara Membuat Pudding Labu Kuning Rendah Kalori:

1. Kupas labu kuning, potong kecil-kecil, lalu kukus hingga empuk. Setelah matang, haluskan dengan blender atau garpu hingga benar-benar lembut.

2. Campurkan labu kuning yang sudah dihaluskan dengan fibr creme, gula, garam, dan vanili. Aduk rata hingga semua bahan menyatu. Pastikan tidak ada gumpalan labu agar hasil puddingnya halus sempurna.

3. Masukkan campuran tadi ke dalam panci, tambahkan agar-agar bubuk. Masak dengan api kecil sambil terus diaduk supaya tidak menggumpal. Setelah mulai mendidih, angkat dan tuang ke cetakan pudding.

4. Biarkan pudding mengeras pada suhu ruang, lalu simpan di kulkas selama 1-2 jam. Sajikan dingin dengan topping buah segar, madu, atau yoghurt sesuai selera.

Selamat mencoba Sase Lovers!

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.