Semakin Menanjak Jelang Piala Dunia U-17 2025, Pertahanan Makin Solid, Timnas U-17 Indonesia Tahan Imbang Pantai Gading
Sasongko Dwi Saputro October 28, 2025 03:15 PM

BOLASPORT.COM - Timnas U-17 Indonesia menjalani laga uji coba kedua jelang Piala Dunia U-17 2025 di Qatar pada November mendatang.

Menghadapi tim kuat asal Afrika, Pantai Gading, Timnas U-17 Indonesia berhasil memberi perlawanan.

Sayang, tidak ada gol tercipta sampai akhir.

Duel kedua tim harus puas berakhir dengan hasil imbang tanpa gol.

Laga Timnas U-17 Indonesia vs Pantai Gading berlangsung di Al Arabi Sport and Cultural, Uni Emirat Arab, Senin (27/10/2025) malam WIB.

Laga ini jadi bagian dari persiapan anak asuh Nova Arianto menuju Piala Dunia U-17 2025.

Pertahanan Semakin Solid

Tidak ada informasi siapa saja yang turun dalam laga ini.

PSSI tidak memuat susunan 11 pemain pertama dalam laman resminya.

Meski begitu, hasil ini menjadi sinyal positif bagi Timnas U-17 Indonesia.

Skor 0-0 menjadi bukti bahwa Timnas U-17 Indonesia semakin membaik.

Lini pertahanan Timnas U-17 Indonesia berhasil tampil bagus.

Selain itu, mereka juga sukses terhindar dari kebobolan.

Berkaca dari beberapa laga terakhir, lini pertahanan Timnas U-17 Indonesia masih mudah dijebol.

Salah satunya melalui blunder lini belakang saat menghadapi Makedonia Utara.

Hasil ini juga jadi peningkatan dari dari laga sebelumnya.

Pada uji coba sebelumnya, Timnas U-17 Indonesia kalah 1-2 dari Paraguay.

Sebenarnya, anak asuh Nova Arianto tampil cukup impresif.

Pasalnya, Garuda Asia berhasil duluan di babak pertama.

Sayangnya, Paraguay sukses membalikkan keadaan sehingga Fadly Alberto dkk kalah 1-2.

Uji coba kali ini kemungkinan menguji pertahanan Garuda yang dikawal oleh Putu Panji dan kawan-kawan.

Pantai Gading menjadi tim asal Afrika kedua yang dihadapi Garuda muda setelah sebelumnya kalah 1-2 melawan Mali di Piala Kemerdekaan 2025.

Walaupun gagal mencetak gol, Timnas U-17 sukses menahan gempuran Pantai Gading sebagai tim asal Afrika yang dikenal memiliki fisik dan kecepatan yang sangat baik.

Timnas U-17 Indonesia akan kembali melakukan uji coba ketiga atau yang terakhir menghadapi Panama pada Rabu (29/10/2025) malam WIB.

Nova Arianto diprediksi akan memaksimalkan skuad terbaiknya di laga tersebut sebagai persiapan akhir sebelum tampil di Piala Dunia U-17 2025.

Setelah uji coba tersebut, skuad Garuda akan terbang ke Qatar untuk melakoni tiga laga penting di Piala Dunia U-17.

Timnas U-17 dijadwalkan akan menghadapi Zambia (4/11/2025), Brasil (7/11/2025), dan Honduras (10/11/2025).

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.