Pesan Prabowo untuk Murid dan Guru: Belajar yang Baik! Cintai Tanah Air!
kumparanNEWS November 17, 2025 05:40 PM
Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto menyampaikan pesannya kepada seluruh murid dan guru di Indonesia.
Pesan itu disampaikan Prabowo usai meluncurkan Digitalisasi Pembelajaran untuk Indonesia Cerdas di SMPN 4 Kota Bekasi, Senin (17/11). Momen ini sekaligus menandakan distribusi dan penggunaan Interactive Flat Panel (IFP) di sekolah-sekolah.
Presiden Prabowo Subianto meninjau pembelajaran dengan menggunakan papan interaktif digital (PID) sebelum peluncuran program Digitalisasi Pembelajaran Untuk Indonesia Cerdas di SMP Negeri 4 Bekasi, Jawa Barat, Senin (17/11/2025).  Foto: Instagram/@presidenrepublikindonesia
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Prabowo Subianto meninjau pembelajaran dengan menggunakan papan interaktif digital (PID) sebelum peluncuran program Digitalisasi Pembelajaran Untuk Indonesia Cerdas di SMP Negeri 4 Bekasi, Jawa Barat, Senin (17/11/2025). Foto: Instagram/@presidenrepublikindonesia
Usai sambutan dan menekan tombol tanda peluncuran program, Prabowo ikut menggunakan IFP yang tersedia di panggung. Di situ, Prabowo menuliskan pesan kepada murid dan guru di seluruh Indonesia.
"Belajar yang baik! Cintai ayah dan ibu! Hormati guru! Rukun sama teman! Cintai tanah air kita! Merdeka!," tulis Prabowo.
Presiden Prabowo Subianto meninjau pembelajaran dengan menggunakan papan interaktif digital (PID) sebelum peluncuran program Digitalisasi Pembelajaran Untuk Indonesia Cerdas di SMP Negeri 4 Bekasi, Jawa Barat, Senin (17/11/2025).  Foto: Instagram/@presidenrepublikindonesia
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Prabowo Subianto meninjau pembelajaran dengan menggunakan papan interaktif digital (PID) sebelum peluncuran program Digitalisasi Pembelajaran Untuk Indonesia Cerdas di SMP Negeri 4 Bekasi, Jawa Barat, Senin (17/11/2025). Foto: Instagram/@presidenrepublikindonesia
Dalam agenda itu, Prabowo juga menyampaikan kepada para pelajar Indonesia bahwa masa depan bangsa Indonesia akan cerah.
"Masa depanmu cerah, Indonesia nanti insya Allah akan jadi negara yang hebat. Kita akan punya mobil buatan Indonesia sendiri. Motor buatan Indonesia sendiri," ujar Prabowo.
Presiden Prabowo Subianto menghadiri peluncuran program Digitalisasi Pembelajaran Untuk Indonesia Cerdas di SMP Negeri 4 Bekasi, Jawa Barat, Senin (17/11/2025).  Foto: Instagram/@presidenrepublikindonesia
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Prabowo Subianto menghadiri peluncuran program Digitalisasi Pembelajaran Untuk Indonesia Cerdas di SMP Negeri 4 Bekasi, Jawa Barat, Senin (17/11/2025). Foto: Instagram/@presidenrepublikindonesia
Lebih lanjut, Prabowo menuturkan, pemerintah akan membuka studio di Jakarta yang memungkinkan guru memberikan pembelajaran ke seluruh sekolah di Indonesia.
"Jadi kalau anak-anak atau orang tua di rumah punya gadget ingin menatar, ingin memberi les anaknya dia bisa buka dan memberi pelajaran di rumah, semua ini akan tersedia untuk seluruh bangsa Indonesia," tandas dia.
Presiden Prabowo Subianto menunjukkan lukisan dari seorang siswa saat peluncuran program Digitalisasi Pembelajaran Untuk Indonesia Cerdas di SMP Negeri 4 Bekasi, Jawa Barat, Senin (17/11/2025).  Foto: Instagram/@presidenrepublikindonesia
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Prabowo Subianto menunjukkan lukisan dari seorang siswa saat peluncuran program Digitalisasi Pembelajaran Untuk Indonesia Cerdas di SMP Negeri 4 Bekasi, Jawa Barat, Senin (17/11/2025). Foto: Instagram/@presidenrepublikindonesia
© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.