PROHABA.CO - Pengusaha skincare Shella Saukia membawa kabar kurang menyenangkan di media sosial. Dia dilarikan ke rumah sakit hari ini, Jumat (2/1/2026).
Menurut penuturannya di keterangan unggahan foto, Shella Saukia harus dirawat di rumah sakit dugaan akibat keracunan.
Libur akhir tahun selebgram sekaligus pengusaha sukses, Shella Saukia yang seharusnya menjadi momen penuh kebahagiaan bersama keluarga justru berubah menjadi pengalaman tak terduga.
Wanita bernama asli Rahma Ina Putria itu harus menjalani perawatan medis di Singapura setelah mengalami keracunan makanan.
Libur akhir tahun memang kerap dimanfaatkan publik figur Tanah Air untuk mengurangi aktivitas pekerjaan dan fokus bersama keluarga.
Begitu pula dengan Shella Saukia yang memilih memboyong anak-anaknya berlibur ke Negeri Singa.
Namun, di tengah suasana liburan, ia justru harus terbaring lemah di ranjang rumah sakit.
Lewat unggahan di akun Instagram @shellasaukiaofficial, Shella membagikan kondisinya dengan wajah pucat saat dirawat di Rumah Sakit Mount Elizabeth Novena, Singapura.
Dalam keterangannya, istri pengusaha Fitra Budiman itu mengaku keracunan makanan setelah makan malam bersama keluarga.
Baca juga: Melda Safitri Dapat Bantuan Modal Usaha dari Shella Saukia, Viral Diceraikan Suami Jelang Dilantik
Anehnya, dari seluruh anggota keluarga yang ikut menikmati hidangan, hanya Shella yang mengalami keracunan.
“Akhirnya badan ini nyerah juga, qadarullah pas bawa anak-anak makan bisa-bisanya aku sendiri keracunan makanan,” tulisnya dikutip Jumat (2/1/2026).
Kondisi tersebut membuatnya harus segera dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan penanganan medis.
"Yang semalem harus dilarikan ke rumah sakit," tambahnya.
Kini Shella Saukia pun meminta doa agar dirinya dapat segera pulih kembali.
"Temen-temen minta doanya, agar segera pulih," tutur ibu dua anak itu.
Unggahan Shella langsung dibanjiri doa dan dukungan dari rekan-rekan sesama publik figur.
Aktris Bunga Zainal menuliskan, “Cepet sembuh beb,” sementara pedangdut Fitri Carlina turut mendoakan, “Syafakillah Kak Shell, semoga cepat pulih dan sehat-sehat kembali.
” Dukungan moral dari sahabat dan penggemar menjadi penyemangat bagi ibu dua anak itu untuk segera pulih.
Baca juga: Kejari Langsa Geledah Kantor PUPR Terkait Dugaan Korupsi Proyek Drainase Rp 1,7 Miliar
Sebelumnya, Shella mengungkapkan bahwa ia dan anak-anaknya sebenarnya merencanakan liburan pergantian tahun ke China.
Namun, rencana tersebut batal karena suatu hal yang tidak bisa dihindari.
“Yang seharusnya liburan anak-anak ke China Desember ini di cancel karena ada musibah,” tulisnya.
Sebagai gantinya, ia memilih destinasi yang lebih dekat, yakni Singapura, agar tetap bisa menyenangkan anak-anaknya.
Liburan kali ini terasa berbeda bagi selebgram asal Banda Aceh tersebut.
Ia tidak membawa pengasuh (sus) untuk mendampingi anak-anak, dan sang suami, Fitra Budiman, juga tidak ikut serta dalam perjalanan.
“Liburan sama anak-anak tanpa sus dan tanpa suami,” ungkap Shella.
Meski begitu, ia tetap berusaha memberikan kebahagiaan bagi buah hatinya di tengah kondisi yang kurang ideal.
Baca juga: Shella Saukia Polisikan Nikita Mirzani karena Tak Terima Disebut Ular
Baca juga: Proses Hukum Nikita Mirzani Masih Bergulir, Keluarga dan Kuasa Hukum Harap Hasil Terbaik
Baca juga: Reza Gladys Bakal Laporkan Oky Pratama Usai Penjarakan Nikita Mirzani