Kado Perpisahan Ridwan Kamil untuk Atalia, Tercantum dalam Amar Putusan Cerai, Disiapkan Khusus
January 09, 2026 02:38 PM

TRIBUNTRENDS.COM - Ridwan Kamil dan Atalia Praratya resmi diputus cerai oleh Pengadilan Agama (PA) Bandung pada Rabu (7/1/2026).

Pernikahan yang sudah 29 tahun dibina ini berakhir dengan perceraian.

Kesepakatan mengenai hak asuh anak hingga harta gono-gini sudah selesai dan tidak ada permasalahan.

Kini terkuak fakta baru seputar perceraian Ridwan Kamil dan Atalia Praratya.

Mantan Gubernur Jawa Barat ini ternyata memberikan kado perpisahan kepada wanita yang sudah menemani hidupnya lebih dari 29 tahun ini.

Kado perpisahan simpel namun penuh makna membuat perceraian Ridwan Kamil dan Atalia Praratya menyentuh sisi kemanusiaan.

Ridwan Kamil memberikan kado khusus untuk Atalia Praratya berupa seperangkat alat salat dan mushaf Al-Qur'an terjemahan.

Baca juga: Teriakan Ridwan Kamil ke Atalia Praratya saat Cekcok Dibongkar ART, Jatuhkan Talak, Banyak Masalah

Kado yang menjadi simbol spiritual yang sarat makna ini ternyata tercantum secara resmi dalam amar putusan yang dibacakan majelis hakim.

"Tergugat akan memberikan tanda mata kepada penggugat (Atalia) berupa seperangkat alat salat dan mushaf Al-Qur'an terjemahan," bunyi petikan amar putusan cerai Ridwan Kamil.

Tak diwarnai perselisihan di akhir perjalanan bersama, Ridwan Kamil memang ingin memberikan kenang-kenangan untuk wanita yang kerap ia panggil Bu Cinta tersebut.

Kado perpisahan berupa mukena dan Al-Qur'an ini juga merupakan bagian dari Surat Kesepakatan Perdamaian Sebagian yang telah ditandatangani kedua belah pihak sebelum putusan final dijatuhkan.

Terjawab Sudah! Penyebab Perceraian Atalia dan Ridwan Kamil Dikabulkan Pengadilan, Bukan Selingkuh

Gelombang isu orang ketiga sempat menyelimuti perceraian Ridwan Kamil dan Atalia Praratya.

Pengadilan Agama (PA) Kota Bandung baru saja mengabulkan gugatan yang diajukan oleh Atalia Praratya terhadap sang suami, Ridwan Kamil, pada Rabu (7/1/2026). 

Dugaan adanya kehadiran sosok wanita lain di rumah tangga Ridwan Kamil langsung dibantah usai putusan pengadilan keluar.

Melalui kuasa hukum Ridwan Kamil, Wenda Aluwi, akhirnya diketahui penyebab Atalia menggugat Ridwan Kamil hingga akhirnya dikabulkan pengadilan.

Baca juga: Ridwan Kamil Resmi Cerai dari Atalia, Aura Kasih Ubah Nama Instagram, Apa Makna di Baliknya?

Alasan ini sekaligus menepis tegas kabar bahwa ada sosok artis Aura Kasih yang dalam rumah tangga Ridwan Kamil dan Atalia.

DRAMA ORANG KETIGA - Dugaan adanya kehadiran sosok wanita lain di rumah tangga Ridwan Kamil dan Atalia langsung dibantah kuasa hukum usai putusan pengadilan keluar.
DRAMA ORANG KETIGA - Dugaan adanya kehadiran sosok wanita lain di rumah tangga Ridwan Kamil dan Atalia langsung dibantah kuasa hukum usai putusan pengadilan keluar. (Kolase TribunTrends/Istimewa)

Menurut Wenda, rumah tangga keduanya tidak runtuh karena kehadiran orang lain.

Akan tetapi karena komunikasi yang tak lagi berjalan seperti sebelumnya.

Hubungan yang pernah harmonis itu disebut telah lama mengalami keretakan hingga akhirnya berujung pada perceraian.

Ia menegaskan bahwa dalam berkas gugatan, tidak ditemukan pembahasan mengenai pihak ketiga ataupun inisial yang ramai beredar di publik.

Di hadapan awak media di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Wenda menuturkan bahwa setelah resmi bercerai, Ridwan Kamil dan Atalia telah mencapai sejumlah kesepakatan yang tidak dipublikasikan. 

Majelis hakim memerintahkan kedua pihak untuk menaati isi kesepakatan tersebut.

Terkait harta bersama serta hak asuh anak, keduanya juga telah membicarakan dan mencapai keputusan secara damai.

Sebelumnya, Humas Pengadilan Agama Kota Bandung, Ikhwan Sopyan, menyampaikan bahwa gugatan yang diajukan telah dikabulkan pengadilan.

Putusan tersebut dibacakan secara elektronik melalui sistem e-court sehingga tidak dapat diumumkan secara terbuka.

LIBURAN RIDWAN KAMIL - Atalia Praratya tampak sangat bahagia bertemu Ridwan Kamil, fakta asli memilukan, Kang Emil diduga baru selesai liburan dengan Aura Kasih.
LIBURAN RIDWAN KAMIL - Atalia Praratya tampak sangat bahagia bertemu Ridwan Kamil, fakta asli memilukan, Kang Emil diduga baru selesai liburan dengan Aura Kasih. (Instagram/@ataliapr)

Atalia dan Ridwan Kamil 6 Bulan Pisah Rumah, Juni 2025 Masih Mesra, Sempat Minta Jatah Skincare

Atalia Praratya dan Ridwan Kamil sudah enam bulan pisah rumah, bulan Juni 2025 masih terlihat mesra.

Fakta soal pisah rumah ini diungkap oleh kuasa hukum Atalia Praratya, Debi Agusfriansyah pada Rabu (31/12/2025).

"Kalau terkait itu sesuai surat edaran Mahkamah Agung, klien kita itu sudah enam bulan pisah rumah," jelasnya sembari mengangguk.

"Ya selama enam bulan itu (sudah lama)," timpalnya.

Jika dihitung dari Desember 2025 ketika gugatan cerai diajukan, maka enam bulan sebelumnya dimulai dari bulan Juli 2025.

Sementara dari pantauan Tribun Trends, Atalia dan Ridwan Kamil masih terlihat mesra di bulan Juni 2025.

Setidaknya itulah yang terlihat dari akun Instagram Atalia Praratya.

Pada 29 Juni 2025, Atalia sempat mengunggah momen mesra bersama Ridwan Kamil ketika sama-sama menghadiri acara gathering bersama sejumlah staf.

"Touring?.... hayuuuuu...

Touring sambil gathering, botram dan berendam? hayu bangetttt...

Siapa yang hobi seseruan bareng tim kayak sayaaaa???

Yuhuuuuu...

Selamatt hari mingguu..

Jangan lupa healing akang tetehh.." tulis Atalia di unggahan itu.

Dalam video singkat yang ia unggah, Atalia dan Ridwan Kamil sama-sama menunjukkan gestur mesra selayaknya suami istri.

Postingan Atalia di bulan-bulan sebelumnya juga beberapa kali masih mengunggah kemesraan dengan Ridwan Kamil.

Termasuk postingan yang ia buat pada 8 Januari 2025.

Dalam unggahan itu, Atalia menyindir Ridwan Kamil agar memberikan anggaran untuk membeli skincare.

"Selamat hari Rabu,

Semangat kerja agar anggaran skincare 2025 tetap amann,

cc papski @ridwankamil he he he 738374x," tulis Atalia dalam unggahannya.

Masih Komunikasi Via WA

Komunikasi antara Atalia Praratya dan Ridwan Kamil disebut masih berjalan baik meski sudah enam bulan belakangan ini pisah rumah.

Walaupun sedang dalam proses cerai, Atalia dan Ridwan Kamil ternyata masih kerap berkomunikasi melalui pesan WhatsApp.

Bahkan isi pesan WhatsApp mereka dibocorkan oleh kuasa hukum Ridwan Kamil, Wenda Aluwi.

Dalam tayangan YouTube di Reyben Entertainment yang tayang pada Rabu (31/1/2025), Wenda membocorkan isi chat antara kliennya dengan Atalia.

Bocoran itu diungkap Wenda setelah ia ditanya terkait rencana Ridwan Kamil setelah berpisah dari Atalia.

Media menanyakan apakah Ridwan Kamil berencana tetap menjalin hubungan atau tidak dengan mantan istrinya.

"Kak mungkin setelah ini Pak RK tetap ingin silaturahmi atau seperti apa ke depannya?" tanya media.

Wenda lantas mengungkap kabar yang ia dengar sendiri dari Atalia.

Menurutnya, Atalia justru menyebut bahwa komunikasi dengan Ridwan Kamil masih berjalan baik.

"Tadi saya dengar dari Ibu Atalia bahwa komunikasi di antara Pak RK dan Ibu Atalia masih sangat baik," ungkap Wenda.

Wenda menyebut Atalia dan Ridwan Kamil masih saling kirim WA di pagi harinya.

Keduanya membahas masalah rumah dan anak secara normal.

"Tadi pagi masih WA-an, chatting melalui WA gitu.

Dan banyak hal yang memang masih mereka bicarakan gitu ya untuk kepentingan-kepentingan yang lain, untuk anak, untuk rumah.

Maksudnya rumah misal 'dulu kamu naruh ini di mana ya' yang kayak gitu," jelas Wenda.

Wenda juga mengungkap niat Ridwan Kamil untuk tetap menjaha silaturahmi ke depannya.

"Memang saat mediasi dilakukan pun tetap ingin menjaga silaturahmi."

Menurut Wenda komunikasi antara mereka wajar sebab bagaimanapun Atalia dan Ridwan Kamil sudah 29 tahun hidup bersama.

"Ya kan udah bukan orang lain, udah 29 tahun bersama."

(TribunTrends/Ninda/MNL)

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.